Malaysia Open 2024: Gregoria Lolos ke Perempat Final, Ginting Kalah
Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung melanjutkan langkah ke perempat final Malaysia Open 2024 (dok. PBSI).

Bagikan:

JAKARTA – Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung lolos ke babak perempat final Malaysia Open 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Goh Jin Wei.

Juara dunia junior 2017 tersebut menang dengan skor 21-15 dan 24-22 untuk memperpanjang perjalanannya pada ajang berlevel Super 1000 tersebut di Axiata Arena, Kamis, 11 Januari 2024.

Ini merupakan kemenangan ketiga beruntun Gregoria atas wakil Malaysia tersebut. Hasil ini sekaligus mengubah rekor menang-kalah Gregoria melawan Goh menjadi 4-3.

Gregoria adalah wakil pertama Indonesia yang maju ke babak perempat final. Adapun saat ini Indonesia sudah kehilangan dua ganda campuran dan satu tunggal putra.

Dua ganda campuran yang gagal mencapai delapan besar ialah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Sementara itu, dari tunggal putra yang tersingkir ialah Anthony Sinisuka Ginting yang kalah rubber game melawan wakil China, Lu Guang Zu.

Kekalahan Ginting membuat wakil Indonesia di tunggal putra ikut habis. Nasib yang sama sebelumnya telah menimpa ganda campuran menyusul kekalahan dua pasangan tadi.