Bagikan:

JAKARTA – Pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil comeback dan lolos ke babak perempat final India Open 2024.

Pasangan peringkat ketujuh dunia itu berjuang mengalahkan ganda Denmark, Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard, dalam rubber game dengan skor 21-15, 13-21, dan 21-17 pada Kamis, 18 Januari 2024, malam WIB.

Ini merupakan perempat final kedua Fajar/Rian dalam dua turnamen yang mereka ikuti pada awal tahun ini. Sebelumnya, mereka juga mencapai babak ini di Malaysia Open 2024 pekan lalu, tetapi kemudian gagal ke semifinal.

Fajar/Rian adalah satu dari dua wakil Indonesia yang lolos ke delapan besar di India. Sebelumnya, satu tiket lain didapat oleh tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.

Sebenarnya Indonesia punya sebanyak lima wakil yang lolos ke babak kedua ajang berlevel Super 750 BWF ini. Namun, tiga lainnya kalah di tangan lawan-lawan mereka.

Tiga wakil yang tersingkir itu ialah Gregoria Mariska Tunjung, tunggal putra Jonatan Christie, dan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Gregoria kalah melawan wakil Singapura Yeo Jia Min. Jonatan ditekuk oleh tunggal Malaysia, Lee Zii Jia. Terakhir, Rehan/Lisa dihentikan pasangan China Taipei, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin.