Bagikan:

JAKARTA - Justin Hubner resmi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI) bersamaan dengan rampungnya pengambilan sumpah dalam proses naturalisasinya.

Hubner menjalani pengambilan sumpah WNI di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta pada Rabu, 6 Desember 2023, pagi WIB.

Pada proses itu, pemain Wolverhampton Wanderers ini tampil gagah dengan menggunakan setelan jas serba hitam, mengenakan peci, dan dasi dengan warna senada.

Justin Hubner yang sudah tiba di lokasi sejak pagi sempat lebih dulu menjalani gladi resik pengambilan sumpah sekitar pukul 09.45 WIB.

Setelah itu agenda utama diselenggarakan dan dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Pada momen ini Hubner terlihat begitu hikmat, meski ia nampak tak fasih dalam menyanyikan lagi kebangsaan.

Setelah pembacaan surat keputusan oleh Ibnu Chuldun selaku Ketua Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta selesai dibacakan, tiba saatnya Hubner mengucapkan sumpah dan janjinya sebagai WNI.

Dalam proses ini ia didampingi rohaniawan dan turut membacakan sumpahnya dengan sungguh-sungguh.

“Saya bersedia melepaskan seluruh kesediaan saya kepada kekuasaan asing, mengakui tunduk dan sedia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila, dan Undang Undang Negara Kesatuan Republik Indonesia tahun 1945.”

“Serta akan menjalankan dan akan membelanya dengan sungguh-sungguh dan akan menjalankan kewajiban yang dibebankan negara kepada saya sebagai warga negara dengan tulus ikhlas. Kiranya Tuhan menolong saya,” ucap Justin Hubner.

Dengan dibacakannya sumpah ini, artinya Justin Hubner telah resmi menyandang status WNI. Bersamaan dengan ini raut wajah lega terlihat dari pemain berdarah Indonesia-Belanda tersebut.

Pembacaan sumpah WNI itu dinyatakan sah setelah secara resmi diterima oleh Ibnu Chuldun selaku Ketua Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Beliau juga berharap status kewarganegaraan baru Hubner ini bisa dijalankan dengan baik.

“Berdasarkan sumpah, hari ini Rabu, saya Ibnu Chuldun dengan ini resmi mengambil sumpah saudara-saudari sebagai WNI sesuai surat keputusan yang telah dibacakan. Semoga saudara-saudari senantiasa mendapat bimbingan dalam menjalankan kewajiban sebagai WNI,” ucap Ibnu Chuldun.

Setelah resmi menjalani sumpah, Justin Hubner hanya tinggal mengurus berkas keterangan identitas barunya untuk benar-benar bisa menjadi WNI yang seutuhnya.

Ia bakal mengurus Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan keterangan domisili DKI Jakarta.

Rampungnya pengambilan sumpah WNI yang dilakukan Hubner hari ini membuka lebar peluang sang pemain untuk membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Ajang tersebut akan berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.