YOGYAKARTA - Olahraga adalah aktivitas yang perlu dilakukan oleh setiap orang demi menjaga kesehatan fisik dan mental. Namun banyak merasa kesulitan berolahraga karena sibuk dan tidak sempat ke gym. Padahal olahraga bisa dilakukan dengan mudah di rumah.
Anda perlu membeli alat olahraga di rumah supaya bisa berolahraga secara rutin. Jadi tidak ada alasan lagi untuk menunda olahraga, mengingat banyaknya manfaat dari kegiatan ini. Beragam manfaat yang bisa anda dapatkan dari olahraga, di antaranya menjaga kebugaran tubuh, menguatkan otot dan tulang, mengurangi risiko penyakit, meningkatkan kesehatan mental dan otak.
Apalagi sekarang anda bisa membeli alat olahraga di rumah dengan mudah secara online, tanpa perlu pergi ke toko. Ada banyak alat olahraga yang dijual di berbagai marketplace, seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, dan lainnya. Lalu peralatan apa saja yang perlu anda beli untuk mendukung olahraga di rumah?
Alat Olahraga di Rumah
Ada berbagai macam peralatan yang bisa anda pilih untuk menunjang olahraga di rumah. Berikut rekomendasi alat olahraga yang perlu anda beli.
1. Tali Skipping
Alat olahraga yang satu ini sudah sangat populer. Tali skipping adalah peralatan yang digunakan untuk olahraga lompat tali. Ada banyak manfaat dari olahraga skipping, mulai dari menguatkan otot tubuh, meningkatkan keseimbangan, meningkatkan kepadatan tulang, hingga sebagai aktivitas kardio.
2. Matras Yoga
Alat olahraga di rumah yang perlu anda beli juga adalah matras yoga. Alat berupa alas ini bisa anda manfaatkan untuk berbagai macam olahraga, seperti plank, sit up, dan push up. Selain itu, matras juga digunakan untuk aktivitas yoga dan meditasi.
3. Dumbbell
Dumbbell adalah alat olahraga yang banyak dibeli oleh orang-orang. Dumbbell digunakan untuk olahraga yang meningkatkan massa otot, baik lengan dan bahu. Tersedia bervariasi dumbell yang bisa anda beli, mulai dari yang bobotnya paling ringan sekitar 0,5 kg hingga terberat 10 kg.
BACA JUGA:
4. Resistance Band
Alat lain yang perlu anda miliki untuk olahraga di rumah adalah resistance band. Alat ini berupa seutas tali karet elastis, yang tersedia dengan berbagai tingkat keelastisannya. Resistance band digunakan untuk latihan kekuatan dan ketahanan otot. Misalnya, dengan menginjak salah satu sisi karet, lalu sisi lain ditarik menggunakan tangan.
5. Pull Bar
Anda juga bisa membeli pull bar untuk olahraga di rumah. Pull bar adalah alat berupa palang tunggal yang terbuat dari material besi baja yang kuat. Alat ini dipasangkan ke dinding atau kusen pintu dengan daya tahan yang kuat untuk menopang tubuh. Dengan pull bar, anda bisa melakukan olahraga pull up di rumah.
6. Sepeda Statis
Jika anda ingin alat olahraga yang berukuran lebih besar seperti di gym, maka sepeda statis bisa jadi pilihan. Fungsi dari alat ini sama seperti sepeda pada umumnya, yakni mengandalkan kayuhan kaki. Hanya saja alat ini tidak bergerak, jadi ibaratnya sepedaan di tempat. Alat ini berguna untuk meningkatkan kebugaran hingga menurunkan berat badan.
7. AB Wheel
AB wheel juga jadi alat yang mendukung kebutuhan olahraga di rumah. AB wheel berupa alat berbentuk roda yang bisa berputar. Di kedua sisi roda terdapat pegangan. Alat ini digunakan untuk latihan ab wheel rollout yang berguna untuk meningkatkan otot punggung, lengan, bahu, dan inti tubuh.
Itulah berbagai alat olahraga di rumah yang bisa anda miliki untuk menunjang aktivitas olahraga anda. Jadi anda tidak perlu lagi repot pergi ke gym. Anda tinggal memilih ruangan yang memiliki scape cukup untuk olahraga dan menyusun jadwal rutin.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.