Bagikan:

JAKARTA - Lionel Messi menjadi pemain paling produktif di lima liga top Eropa musim 2022/2023. Ia sudah mencetak dua digit gol dan assist untuk klubnya musim ini.

Catatan terbaru diukir Messi ketika membawa Paris Saint-Germain (PSG) mengalahkan Maccabi Haifa 7-2 di matchday kelima Grup H Liga Champions Eropa pada Rabu dini hari kemarin.

Dalam pertandingan itu, pemain berjuluk La Pulga tersebut sukses mencetak dua gol dan memberikan dua assist. Ini membuat ia total mengoleksi 11 gol dan 12 assist dalam 16 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Pemain lain yang paling mendekati catatan itu adalah Cody Gakpo dari PSV Eindhoven. Pemain timnas Belanda yang beroperasi di sisi sayap itu telah mencetak 12 gol dan memberikan 10 assist.

Selain sebagai pemain paling produktif, Messi juga mengukir dua rekor sekaligus di laga melawan Maccabi. Ia menjadi pemain tertua dalam sejarah kompetisi yang mencetak dua gol dan dua assist di usia 35 tahun 123 hari.

Selain itu, mantan pemain Barcelona itu juga kini menjadi pemain yang paling banyak mencetak gol dari luar kotak penalti dari pemain mana pun dalam sejarah kompetisi. Untuk sementara, ia sekarang unggul satu gol dari rivalnya Cristiano Ronaldo.

Total mantan pemain Barcelona itu telah mencetak 23 gol dari luar kotak penalti sepanjang kariernya di Liga Champions Eropa. Catatan ini dihitung semenjak Messi melakukan debut bersama Barcelona di kompetisi itu pada musim 2004/05.