Susunan Pertandingan Wakil Indonesia di Perempat Final Japan Open 2022: Jalan Terjal Skuad Merah Putih
Apriyani/Siti Fadia harus bertemu lawan berat di perempat final Japan Open 2022. (Foto: Twitter @INABadminton)

Bagikan:

JAKARTA - Turnamen Japan Open 2022 sudah memasuki babak perempat final. Ada lima wakil Indonesia yang bakal bertempur memperebutkan tiket empat besar, Jumat, 2 September.

Namun, jalan terjal harus dilalui para skuad Merah Putih. Mereka dihadapkan lawan yang diprediksi sulit ditundukkan.

Di sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sudah harus berhadapan dengan unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Rekor pertemuan kedua pasangan masih sama kuat, yakni 1-1. Dua pertemuan terjadi belum lama ini.

Pada pertemuan pertama di ajang Indonesia Masters, 12 Juni, Apriyani/Siti Fadia kalah dengan skor 18-21 dan 12-21. Namun, mereka membalasnya dengan kemenangan di Malaysia Open 2022, 1 Juli, dengan skor 14-21, 21-13 dan 21-16.

Lawan berat juga dihadapi Gregoria Mariska Tunjung. Dia juga bersua dengan wakil China, Chen Yu Fei.

Sementara di nomor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo yang sudah menyingkirkan Kento Momota dan Rasmus Gemke, bakal bertemu wakil tuan rumah, Kenta Nishimoto.

Lawannya itu adalah tunggal yang menyingkirkan jagoan Indonesia lainnya, Jonatan Christie, di babak 16 besar.

Berikut ini adalah susunan pertandingan wakil Indonesia di babak perempat final Japan Open 2022, Jumat, 2 September:

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kenta Nishimoto

Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liang Wei Keng/Wang Chang