Bagikan:

JAKARTA - Stadion yang ditunjuk Persis Solo dan PSS Sleman untuk markas dalam gelaran Liga 1 2022/2023 digunakan agenda lain. Tak ayal, kedua klub harus mengubah rencana semula. 

Stadion Manahan dipilih Persis Solo sebagai markas untuk mengarungi Liga 1 2022/2023 yang dimulai 23 Juli mendatang. Namun, di sisi lain, Stadion Manahan juga menjadi venue yang digunakan untuk ASEAN Para Games 2022 yang akan digelar mulai 30 Juli hingga 6 Agustus mendatang.

Soal bentroknya jadwal tersebut, Akhmad Hadian Lukita, selaku direktur utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengaku itu bukanlah masalah serius. Lukita menyebut, klub yang bersangkutan akan memilih stadion lain sebagai markas sementara.

Persis Solo akan mengungsi ke Stadion Moch. Soebroto, Magelang, sampai ASEAN Para Games 2022 selesai. Tim asuhan Jacksen F Tiago itu sudah dinanti jadwal terdekat dengan menjamu Dewa United FC pada 25 Juli.

Sedangkan PSS Sleman, yang menjadikan Stadion Maguwoharjo sebagai markas, juga bentrok dengan agenda lainnya. Tapi untuk PSS, mereka tak akan mengungsi seperti Persis melainkan hanya menggeser jadwal Liga 1.

Stadion Maguwoharjo yang jadi markas Super Elang Jawa juga jadi venue dari Piala AFF U-16 2022. Bentroknya jadwal terjadi di tanggal 12 Agustus.

Untuk PSS Sleman, hari itu dijadwal menjamu Barito Putera. Sedangkan pada agenda Piala AFF U-16, adalah partai final.

Terkait jadwal yang berbarengan, Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, memastikan bahwa PSS akan tetap bermain di stadion Maguwoharjo. Kemungkinan, laga PSS vs Barito Putera akan mundur satu hari dari jadwal semestinya.

"Tanggal 12 (Agustus) itu sudah bisa kita siasati juga, kemungkinan mundur satu hari. Sleman tetap pakai Maguwoharjo. Nanti akan coba kita sirkuler," ujar Sudjarno dalam laman resmi PT LIB.

Liga 1 2022/2023 dijadwalkan kick-off pada 23 Juli 2022, dimana laga pembuka akan mempertemukan Persija Jakarta dan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.