Dramatis! Anthony Ginting Singkirkan Wakil Jepang Buat Lolos ke 16 Besar Malaysia Masters 2022
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke 16 besar Malaysia Masters 2022. (Foto: Twitter @INABadminton)

Bagikan:

JAKARTA — Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting melewati babak pertama Malaysia Masters 2022 secara dramatis. Sempat tertinggal, Anthony Ginting akhirnya menang melawan wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Anthony Ginting harus berjuang ekstra keras di gim kedua dan ketiga setelah kehilangan gim pertama saat bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Rabu, 6 Juli.

Pemain yang saat ini menempati peringkat keenam dunia itu kalah telak 8-21 pada gim pertama. Namun, dia kemudian mengunci kemenangan di dua gim berikutnya dengan skor 21-14 dan 22-20.

Pebulu tangkis asal Jawa Barat itu menjadi tunggal putra pertama yang lolos ke babak 16 besar. Tiket tunggal putra untuk Indonesia akan bertambah andai Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo bisa menang atas lawan mereka.

Selanjutnya Ginting akan bertemu dengan wakil India, Parupalli Kashyap. Dia menembus babak kedua setelah menyingkirkan tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto.

Selain Ginting, tiket babak 16 besar juga didapat tunggal putri, Fitriani. Atlet 23 tahun ini mengubur mimpi pebulu tangkis Estonia Kristin Kuuba.

Namun, langkah Fitriani di babak kedua bakal berat. Pasalnya, ia akan bersua langsung dengan unggulan delapan asal Thailand Ratchanok Intanon yang punya dua gelar di ajang Super 500 ini setelah keluar sebagai juara pada 2018 dan 2019.

Pencapaian Anthony dan Fitriani menembus babak kedua tidak diikuti tunggal putri Putri Kusuma Wardani. Ia gagal ke 16 besar setelah menyerah dua gim 21-23 dan 14-21 di tangan wakil China, Zhang Yi Man.