Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku tak puas dengan penampilan Inter Milan saat tampil di pekan ke-33 Liga Italia 2021/2022. Padahal dalam laga kontra Spezia itu, Nerazzurri berhasil menang telak. 

Inter Milan mendapat jadwal untuk melakoni laga tandang ke Stadion Alberto Picco yang merupakan markas Spezia pada Sabtu, 16 April dini hari WIB. Tampil di hadapan pendukung lawan, Inter sukses menutup laga dengan kemenangan 3-1.  

Hasil memuaskan itu layak didapat Nerazzurri lantaran mereka tampil lebih mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 68 persen. 

Dalam laga itu, dominasi Inter Milan juga terlihat dari posisi mereka yang mampu unggul dua gol lebih dulu lewat eksekusi Marcelo Brozovic di menit ke-31 dan Lautaro Martinez di menit ke-73.

Meski Spezia sempat memperkecil kedudukan lewat Giulio Maggiore di menit ke-88, tapi Alexis Sanchez kemudian mengunci kemenangan Inter Milan lewat golnya pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+3.

Kendati pulang dengan tiga poin penuh, hal itu ternyata masih belum bisa membuat pelatih mereka, Simone Inzaghi puas. Menurut sang pelatih, meski menang di laga ini tapi Inter Milan tak menunjukkan penampilan terbaiknya. 

Inzaghi menjelaskan ada beberapa momen di mana anak asuhnya tampil kurang menggigit. Hal itu terjadi di babak pertama dan awal babak kedua. 

“Penampilan babak pertama kami agak kaku. Saya juga tidak menyukai 10 menit pertama di babak kedua karena kami memberi mereka beberapa peluang,” kata Inzaghi dikutip dari Sky Sport Italia. 

“Tetapi kemudian, mendapatkan kemenangan adalah hal penting untuk perjalanan kami," ucap Inzaghi menambahkan. 

Di sisi lain, kemenangan ini pun tak membuat Inter Milan bisa duduk tenang di puncak klasemen dalam perburuan Scudetto. Sebab, mereka justru tersingkir ke urutan kedua klasemen sementara setelah posisi itu direbut AC Milan yang menang 2-0 atas Genoa.