JAKARTA - Liverpool bertamu ke markas Crystal Palace, Stadion Selhurst Park dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2021/2022. The Reds menang 3-1 atas tuan rumah.
Namun, kemenangan itu berujung kontroversi karena Liverpool dianggap tak pantas mendapatkan hadiah penati. Pasalnya, momen itu jadi salah satu penentu kemenangan The Reds.
Dalam laga yang berlangsung Minggu, 23 Januari malam WIB, Liverpool berhasil memastikan tiga poin di laga ini. Skuat asuhan Jurgen Klopp itu menang berkat gol-gol Virgil van Dijk, Alex Oxlade-Chamberlain, dan penalti yang dieksekusi oleh Fabinho.
Namun, gol penutup Liverpool yang dicetak Fabinho justru dianggap tidak sah. Wasit Kevin Friend menilai Diogo Jota dilanggar kiper Palace, Vicente Guaita. Tapi tidak dengan netizen.
BACA JUGA:
Media sosial pun ramai membahas insiden penalti ini. Para pengguna Twitter menilai Liverpool tidak sepantasnya mendapatkan hadiah penalti.
Salah satu alasannya dikemukakan oleh David Meyler. Pesepak bola asal Irlandia itu melihat Jota sudah tidak dalam posisi mengontrol bola saat terjadinya benturan dengan Guaita di kotak 16 pas.
"Itu hukuman yang sangat keras. Saya setuju dengan Carragher, saya pikir (Diogo) Jota kehilangan penguasaan bola dan tidak akan mendapatkannya. Game Over sekarang dan tiga poin besar untuk Liverpool," cuit Mayler di akun Twitternya.
That’s a very harsh penalty. I agree with Carragher, I think Jota has lost possession of the ball & wont get it.
Game over now & a massive 3 points for Liverpool.
— DavidMeyler (@DavidMeyler) January 23, 2022
Kemenangan Liverpool atas Palace ini memang didapat dengan susah payah. Pasalnya, The Reds tidak mampu menjaga performa bagus di babak pertama memasuki babak kedua.
Situasi itu kemudian dimanfaatkan oleh Palace. Anak asuh Patrick Vieira tersebut bahkan sejatinya punya peluang untuk menyamakan kedudukan andai Alisson Becker tidak bermain gemilang di bawah mistar Liverpool.
Namun, malang bagi Palace karena penjaga gawang asal Brasil itu mampu membuat beberapa penyelamatan penting. Termasuk saat menggagalkan tendangan lob Michael Oliseh pada menit ke-83.
Kemenangan atas Palace ini kemudian membuat Liverpool sedikit mendekatkan jarak dengan pemuncak klasemen, Manchester City. Liverpool yang kini mengoleksi 48 poin terpaut 9 poin dari The Citizens yang punya tabungan satu pertandingan.