Bagikan:

JAKARTA - Steve Vai akan menggelar konser bertajuk Inviolate Tour 2023 di Basket Hall Senayan, Jakarta Pusat pada 26 Oktober mendatang.

Dalam konsernya kali ini, Lemmon Music sebagai promotor menyatakan bahwa Steve Vai hanya akan membawakan lagu-lagu dari album Inviolate yang dirilis pada tahun 2022 lalu.

“Untuk lagu-lagunya, dia akan membawakan album barunya ini, lagu lamanya tidak dibawakan,” kata Lemmy Ibrahim selaku perwakilan promotor, dalam konferensi pers di Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu, 13 September.

Lemmy Ibrahim juga memastikan tidak ada pertunjukan kolaborasi. Steve Vai akan tampil dengan tim yang dibawa dalam turnya kali ini, yaitu Dante Joseph Frisiello, Jeremy Patrick Colson dan Philip Earl Bynoe.

“Kalau kolaborasi kayaknya nggak, dia nggak mau kolaborasi dengan band lokal,” kata Lemmy.

Pihak promotor juga bicara soal riders Steve Vai. Satu hal yang tersulit adalah bagaimana menjaga Ibanez Hydra, triple neck guitar yang akan dimainkan nanti.

“Riders-nya udah, Insyaallah aman. Tinggal gimana ngejaga gitar tiganya dia aja nih yang harus dijaga banget. Kalau riders yang lain Insyaallah aman,” ujar Lemmy.

Adapun, tiket konser Steve Vai Inviolate Tour 2023 tersedia dalam 5 kategori, yang mana 2 kategori termahal sudah termasuk meet and greet.

Berikut harga tiketnya:

- Reguler: Rp1 juta

- VIP dua: Rp2 juta

- VIP satu: Rp3 juta

- VIP EVO: Rp6 juta

- Full On VIP EVO: Rp8 juta