Tidak Hanya Konser, Steve Vai juga Gelar Meet and Greet untuk Penggemar di Indonesia
Steve Vai (Instagram @stevevaihimself)

Bagikan:

JAKARTA - Steve Vai dipastikan kembali menggelar konser di Indonesia pada 26 Oktober mendatang. Konser bertajuk Steve Vai Inviolate Tour 2023 itu akan berlangsung di Basket Hall Senayan, Jakarta Pusat.

Tidak hanya menggelar konser, pihak penyelenggara juga menggelar meet and greet untuk para penggemar yang ingin bertemu lebih dekat dengan salah satu murid Joe Satriani itu.

Adapun, untuk meet and greet, mereka yang membeli tiket VIP EVO akan mendapatkan akses VIP, mengikuti sound check, mendapatkan merchandise khusus dan foto bareng Steve Vai.

Bahkan, mereka yang membeli kelas Full On VIP EVO akan mendapatkan akses VIP, mengikuti sound check, mendapatkan merchandise khusus, foto bersama Steve Vai dan tur backstage bersama sang gitaris virtuoso.

Lemmy Ibrahim dari Lemmon Music selaku promotor mengaku senang bisa memboyong Steve Vai untuk kembali menggelar konser di Jakarta.

Dia melihat Steve Vai adalah salah satu virtuoso yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Oleh karena itu, meet and greet pun digelar.

"Kami senang sekali bisa membawa Steve Vai hadir ke Jakarta untuk memberikan suguhan musikal berupa permainan gitarnya yang menawan," kata Lemmy Ibrahim saat konferensi pers di Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu, 13 September.

Adapun, Steve Vai akan membawakan lagu-lagu dari album terbarunya tanpa menampilkan karya-karya terdahulu.

“Dia akan membawakan album barunya ini, lagu lamanya tidak dibawakan,” kata Lemmy.

Nantinya, Steve Vai akan membawa serta Dante Joseph Frisiello, Jeremy Patrick Colson dan Philip Earl Bynoe di konsernya.

Tiket konser Steve Vai Inviolate Tour 2023 ini bisa di dapatkan di Loket.com dengan lima kategori.

Berikut harga tiketnya:

- Reguler: Rp1 juta

- VIP dua: Rp2 juta

- VIP satu: Rp3 juta

- VIP EVO: Rp6 juta

- Full On VIP EVO: Rp8 juta