JAKARTA - Dewa 19 akan merayakan ulang tahun ke-30 di bulan ini. Sayangnya konser tunggal yang dijadwalkan pada 12 November mendatang harus ditunda menjadi Februari 2023.
Redline selaku promotor membagikan pengumuman ini melalui media sosial. Mereka menyebut ada alasan yang tidak bisa dihindari dari konser tersebut.
“Sebagai pihak penyelenggara kami dari JAKPRO dan DEWA Restography memutuskan untuk menunda konser Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19,” kata Widi Amanasto melalui media sosial.
“Kami cukup aware dan prihatin dengan kejadian yang telah terjadi mengenai events dan keramaian yang telah terjadi sebelumnya, sebagai pihak penyelenggara acara kami perlu mempertimbangkan dan mempersiapkan acara kami lebih matang lagi,” lanjutnya.
BACA JUGA:
Pihak promotor menyediakan opsi refund atau pengembalian dana untuk penonton tiket yang tidak bersedia menunggu Februari 2023. Di sisi lain, tiket juga masih tersedia untuk tanggal konser baru.
“Penundaan acara ini menjadi hal yang positif bagi kami untuk dapat mempersiapkan konsernya nanti jauh lebih matang dan sempurna terutama dari segi keamanan dan keselamatan seluruh pengunjung konser,” kata Ahmad Dhani.
Refund akan dimulai pada 7 November mendatang melalui situs tiket yang bekerja sama dengan promotor.
Grup musik Dewa 19 akan menggelar konser perayaan 30 tahun berkarya di Jakarta International Stadium (JIS). Mereka memboyong empat drummer dengan empat vokalis untuk tampil membawakan lagu hits Dewa 19.