Bagikan:

JAKARTA - Yamaha menambah jajaran motornya untuk pasar Filipina dengan meluncurkan PG-1, setelah sebelumnya hadir untuk pasar Thailand hingga Vietnam.

Mengutip dari laman Top Gear PH, Senin, 27 Mei, PG-1 hadir dengan desain retro yang sangat unik. Seperti halnya lampu depan bulat, jok terpisah, hingga aksen menarik pada lengkungan bodi motor. Selain itu, juga dilengkapi dengan pelek jari-jari dan ban menonjol sebagai standar.

Bicara kenyamanan, motor satu ini dilengkapi dengan suspensi teleskopik di bagian depan dan swinger pada bagian belakang, serta dilengkapi dengan rem cakram hidrolik tunggal di depan dan rem tromol di belakang yang memberikan ketenangan bagi setiap pengguna.

Soal jantung pacunya, motor satu ini menggendong mesin satu silinder 114cc berpendingin udara yang menghasilkan tenaga 8,88 hp pada 7.000rpm dan 9,5Nm pada 5.500rpm. Tentunya cocok untuk digunakan disegala medan.

Lebih detailnya, Yamaha PG-1 juga memiliki ground clearance 190 mm dan tinggi jok 795 mm (31,29 inci). Beratnya hanya 107 kg saat basah dan memiliki tangki bahan bakar 5,1 liter.

Dari segi harga, stiker Yamaha PG-1 seharga 96.400 peso atau kisaran Rp26,6 jutaan, lebih murah dari pasar Thailand yang menyentuh Rp28,8 jutaan.

Motor satu ini sendiri belum masuk pasar Indonesia, pada akhir tahun lalu Ass General Manager Marketing dan Public Relation PT YIMM mengungkapkan butuh studi untuk menghadirkan motor satu ini di tanah air.

"Karena di Indonesia masih didominasi matik, butuh studi (Yamaha PG-1) cocok atau tidak masuk ke sini (Indonesia)," ungkapnya saat peluncuran Xmax Tech Max beberapa waktu lalu.