JAKARTA- Harley Davidson Motor Company akan menarik kembali (recall) 2.212 unit CVO Road Glide dan CVO Street 2023 karena adanya masalah pada rem belakang.
Dikutip dari laman Rideapart, Rabu, 18 Oktober, penarikan tersebut merujuk dari laporan Badan Keselamatan Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA). Berdasarkan penelusurannya, motor yang terdampak pada awal produksi kedua.
Untuk masalah yang muncul yakni memungkinkan adanya kebocoran minyak rem, yang dapat membuat sepeda motor hilang kemampuan pengereman.
BACA JUGA:
"Kontak antara saluran rem dan knalpot sering waktu dapat menyebabkan lubang (bocor) yang dapat menghilangkan hilangnya minyak rem," bunyi laporan tersebut.
Sementara itu laporan NHTSA juga mengidentifikasi risiko keselamatan dikarenakan kehilangan banyak minyak rem, dan bisa menyebabkan pengereman terganggu sehingga meningkatkan risiko kecelakaan.
Hingga saat ini tak ada laporan adanya kecelakaan atau cedera akibat masalah tersebut. Untuk itu Harley Davidson mengambil solusi mengganti part tersebut dengan yang baru, dan akan dihubungi oleh dealer mulai tanggal 16 Oktober 2023.