Motor Gagah Kawasaki Ini Dijual Rp88 Juta
Kawasaki Eliminator 400. (BikeDekho)

Bagikan:

JAKARTA - Kawasaki meluncurkan motor dengan tampilan yang gagah dan solid, Eliminator 400. Motor tersebut resmi mengaspal di Jepang.

Tidak seperti motor Kawasaki yang kebanyakan bergaya moge atau superbike, Eliminator 400 memiliki kesan klasik dan penjelajah namun juga kuat unsur modern pada motor misalnya panel instrumen yang sudah digital, teknologi konektivitas Rideology, dan lampu sudah full LED.

Mengusung tema penjelajah, terlihat motor tersebut memiliki setang yang tinggi, tangki bahan bakar depan yang agak dinaikkan, serta jok yang rendah yang membuat motor ini seperti Harley-Davidson versi mini.

Dikutip dari GreatBiker, Senin, 20 Maret, Kawasaki Eliminator 400 menggandeng mesin 399 cc DOHC 2-silinder 4-tak berpendingin cairan yang mampu mengeluarkan daya 48 dk dan torsi 37 Nm dengan transmisi enam percepatan. Mesin tersebut sama dengan model Kawasaki lainnya, yakni Ninja 400 dan Z400.

Eliminator 400 juga dilengkapi kerangka teralis dengan shockbreaker ganda yang menghadirkan kenyamanan saat berkendara. Motor ini juga dibekali rem depan dan belakang single disc yang didukung dual channel ABS (Anti-lock Braking System). 

Untuk bagian kaki-kaki, Eliminator 400 dilengkapi pelek depan berukuran 18 inci, lalu pelek 16 inci untuk bagian belakang yang membuat tampilan motor lebih gagah.

Kawasaki menawarkan dua varian Eliminator 400, yakni standar dan SE. Varian standar dibanderol seharga 759.000 yen atau kisaran Rp88 juta, serta varian tertingginya yakni SE dengan harga 858.000 yen atau sekitar Rp100 juta.