JAKARTA - MG Motor Indonesia resmi mengumumkan harga dari ZS EV yang dirakit secara lokal di Indonesia.
Sebelumnya ZS EV tersebut baru sekadar diperkenalkan pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang digelar Oktober 2023.
Untuk harga ZS EV ada di angka Rp453 juta, pada kesempatan yang sama produsen mobil tersebut mengumumkan harga MG4 EV yang juga dirakit secara lokal yang ada di angka Rp433 juta.
"Harga tersebut merupakan tipe tertinggi dari masing-masing mobil (MG ZS EV dan MG4 EV)," kata, Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia saat ditemui di Jakarta, Rabu, 10 Januari.
BACA JUGA:
Seperti diketahui MG menyediakan dua tipe, yakni Ignite dan Magnify i-Smart. Artinya harga untuk tipe terendah belum diumumkan dan dipastikan harganya lebih murah.
Sementara itu untuk harga MG4 EV rakitan lokal jauh di bawah harga sebelumnya yang memang diimpor utuh dari Thailand Completely Built Up (CBU). Saat mulai dipasarkan Juni 2023, mobil yang masuk ke dalam segmen crossover listrik itu dibanderol mulai Rp649,9 juta (OTR Jakarta).
Jadi, ada selisih kurang lebih Rp216 jutaan untuk model MG4 EV yang rakitan lokal dan impor utuh dari Thailand.
"Konsumen mengharapkan harganya, dan hari ini MG hadir untuk memenuhi apa yang mereka inginkan. Sementara untuk yang CBU kita sudah menyiapkan loyalty program agar dapat merasakan hal yang sama dengan customer sekarang," tutupnya.