JAKARTA - Beberapa hari lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) secara resmi menghadirkan All New Honda Accord RS e:HEV yang merupakan generasi kesebelas dari sedan premium ternama ini.
Tidak hanya tampil lebih premium dan sporty dari generasi sebelumnya, pihak agen pemegang merek (APM) memasukkan tipe RS dengan mengusung teknologi hybrid yang dikembangkan oleh Honda, e:HEV. Dengan demikian, ini merupakan model kedua yang mengusung sistem tersebut di tanah air setelah All New Honda CR-V.
Yusak Billy, selaku Sales & Marketing and Aftersales Director PT HPM, mengatakan pelanggan harus menunggu untuk mendapatkan model ini, karena pihaknya baru bisa mengirimkannya ke Indonesia pada Januari 2024. Perlu diketahui, model ini merupakan impor dari Thailand.
“Untuk saat ini belum ready, baru bisa dikirimkan pada Januari 2024 mendatang,” kata Billy kepada VOI setelah acara peluncuran di Jakarta, Kamis, 7 Desember lalu.
Meskipun harus menunggu hingga bulan depan, ia memastikan bahwa All New Accord RS e:HEV sudah dapat dipesan sejak hari peluncuran. Setelahnya, unit tersebut akan dikirimkan sesuai waktu yang telah dijanjikan.
“Benar, sekarang sudah bisa dipesan bagi yang ingin membeli Accord RS e:HEV,” pungkas Billy.
All New Honda Accord RS e:HEV memiliki hal yang serba baru dalam memasuki pasar sedan premium di Indonesia, diantaranya ialah desain eksterior terbaru dengan tampilan depan yang menawan dengan grill besar dengan penyematan lampu LED berbentuk sipit, sama seperti All New CR-V.
Bagian belakang ditampilkan lebih lega dengan ruang bagasi yang panjang. Pencahayaan dibuat lebih menyatu sehingga meninggalkan kesan premium yang menarik perhatian. Mengusung kelas RS yang merupakan yang tertinggi, Accord terbaru ini dibekali dengan penampilan yang elegan dan sporty dari pelek 18 inci alloy.
BACA JUGA:
Untuk bagian dalam, Accord ini dilengkapi dengan layar sentuh berukuran 12,3 inci yang memiliki integrasi "Google Built-In" dengan cluster instrumen digital berukuran 10,2 inci dan Head-Up Display berukuran 11,5 inci.
Selain itu, pengguna dapat dimanjakan dengan power panoramic sunroof, i-Dual Zone Auto AC, Multi-color Ambient Light, 12-speaker premium dari Bose, serta 8-way power adjustable pada kursi depan.
Berbicara bagian dapur pacu, Accord tersebut ditenagai oleh mesin 2,0 liter 4-silinder yang bekerja sama dengan sistem hybrid e:HEV, sehingga menghasilkan tenaga hingga 207 ps dan torsi 335 Nm.
All-New Honda Accord RS e:HEV memiliki berbagai pilihan warna, mulai dari Platinum White Pearl, Crystal Black Pearl, dan Ignite Red Metallic dengan banderol harga mencapai Rp959,9 juta On The Road DKI Jakarta.