Bagikan:

JAKARTA - Kejutan dihadirkan oleh Morris Garage (MG) menjelang akhir tahun 2023. Pabrikan asal Inggris tersebut menghadirkan Cyberster, model EV bergaya roadster, di negara Filipina. Dengan demikian, mobil tersebut akan mewarnai persaingan kendaraan ramah lingkungan di negara tersebut.

Dilansir dari Top Gear Philippines, Senin, 4 Desember, pabrikan membawa model versi produksi dari Cyberster ke Filipina. Mereka juga mengonfirmasi bahwa mobil ini akan tersedia unitnya pada kuartal pertama 2024.

Dengan dukungan dari arsitektur listrik baru, mobil ini menunjukkan postur dengan dimensi panjang 178.5 inci dari depan hingga belakang dan lebar 75.3 inci. Karena baterainya besar, MG Cyberster memiliki berat yang signifikan, mencapai 1850 kg.

Mobil listrik soft-top yang memiliki pintu gunting tersebut didesain oleh mantan insinyur Scuderia Ferrari, Marco Fianello. MG Cyberster memiliki proporsi khas mobil konvertibel Eropa. Dalam bentuk roadster klasik sejati, ia hadir dengan soft top tradisional, bukan mekanisme atap lipat logam yang menghasilkan bobot lebih berat.

Interior MG Cyberster adalah karya seni modern dan kontemporer. Konsol tengah dan dasbor menciptakan kabin yang benar-benar mengutamakan pengalaman pengemudi. Detail kulit yang elegan dan layar infotainmen besar mendominasi kabin.

Pintu gunting listrik yang mencolok adalah salah satu fitur unggulan MG Cyberster dan semakin mempercantik paket yang sudah menarik ini. Untuk tambahan, tersedia juga stir berjenis Yoke.

Cyberster dihadirkan dalam tipe dual-motor dan single-motor. Untuk motor listrik ganda, mobil ini dapat menghembuskan tenaga hingga 536 dk dan torsi 725 Nm, sehingga membuat mobil melaju dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu kurang dari 3 detik. Mobil ini ditenagai oleh baterai 77 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 580 km dalam sekali pengisian daya.

Sementara itu, varian motor listrik tunggal menghasilkan tenaga hingga 310 dk dengan baterai berkapasitas 64 kWh, menawarkan pengalaman berkendara yang dinamis dan memuaskan.

Meskipun telah hadir di Filipina, MG belum mau mengungkapkan harganya. Diperkirakan, roadster tersebut akan dibanderol di bawah 3 juta peso atau setara Rp839,7 jutaan.

Bagaimana dengan Indonesia? MG Motor Indonesia memiliki rencana untuk membawa mobil ini ke tanah air, meskipun tanggal pengumuman dan peluncurannya belum diungkap dalam waktu dekat ini.