Bagikan:

JAKARTA - Penulis Asma Nadia merilis novel terbarunya berjudul Assalamualaikum Beijing 2: Lost in Ningxia pada hari ini, 5 Oktober. Buku terbarunya diedarkan melalui KBM App, sebuah aplikasi menulis dan membaca lokal.

Berawal dari keinginan para pembaca, Asma memulai cerita baru dengan Assalamualaikum Beijing 2. “Ketika awal menulis, saya punya beberapa pilihan. Yang pertama melanjutkan kisah cinta Asma dan Zhongwen, tapi kemudian dengan berbagai pertimbangan saya menahan pilihan pertama itu,” kata Asma Nadia secara daring.

Seperti cerita pertamanya, kisah cinta ini mengambil latar negeri Tirai Bambu. Dikisahkan ada seorang perempuan bernama Rani yang memeluk agama Islam dan pergi ke kota Ningxia.

Perjalanan Rani menemui hambatan karena adanya tantangan yang membuat hatinya goyah. Kisah Rani dan kehidupan spiritualnya akan ditampilkan dalam Assalamualaikum Beijing 2: Lost in Ningxia.

Asma Nadia mengaku belum pernah mengunjungi Ningxia namun dia tertarik membuat cerita dari daerah tersebut ke dalam bukunya. Di sisi lain, tidak sedikit yang bertanya apakah Assalamualaikum Beijing 2: Lost in Ningxia

“Kalau Assalamualaikum Beijing yang paling banyak dilamar produser ada lima rumah produksi, nasib yang sama dengan Assalamualaikum Beijing 2,” kata Asma Nadia.

Syuting filmnya direncanakan pada bulan ini namun karena pandemi COVID-19, mereka masih menunda produksi sampai kondisi aman.

“Rencananya Oktober ini syuting tapi ternyata belum memungkinkan dan di China belum dibuka,” jawab Asma.

Menyoal pemainnya, Asma mengaku sudah memiliki beberapa pemain muda di umur 20-an namun tidak ingin mendahului rumah produksi dalam memberi pengumuman.

Adapun novel Assalamualaikum Beijing 2: Lost in Ningxia bisa dibaca melalui aplikasi KBM App mulai hari ini, 5 Oktober. KBM App menyediakan 10 bagian pertama yang gratis dan pembaca bisa membayar untuk bagian berikutnya sebagai bentuk dukungan terhadap literasi.