Kenali Faktor Penyebab Tanaman <i>Stress</i>, Ikuti Cara Mengatasinya
Ilustrasi penyebab stress pada tanaman (Unsplash/yi sk)

Bagikan:

JAKARTA – Ada berbagai faktor yang menyebabkan stress pada tanaman. Setiap faktor memiliki ciri-ciri yang berbeda, tetapi bisa diatasi selama segera dikenali.

Tanaman yang mengalami stress, biasanya pertumbuhannya terhambat, daunnya menguning, dan ciri-ciri stress lainnya seperti tidak berbunga atau bertunas serta tidak terlihat segar. Faktor penyebab stress pada tanaman adalah sebagai berikut.

Baik setelah mengalami proses repotting atau Anda membeli tanaman secara online dan tanaman tersebut setelah perjalanan, bisa jadi faktor penyebab stress. Apalagi jarak yang ditempuh lumayan jauh, sehingga tanaman jadi layu atau berubah warna hingga menguning.

Cara mengatasi stress tanaman yang disebabkan perpindahan tempat adalah dengan memberinya nutrisi. Dilansir Planteria, Selasa, 3 Agustus, vitamin B1 bisa mengantisipasi stress tanaman tidak tambah parah.

Vitamin B1 bisa didapat dari air cucian beras. Bisa juga membeli nutrisi khusus untuk tanaman yang mengandung vitamin tersebut serta mengandung nutrisi untuk memperbaiki metabolisme tumbuhan.

Konsep stress pada tanaman adalah kondisi ketika tanaman tidak mampu beradaptasi maupun menyesuaikan perubahan yang terjadi. Efeknya, tanaman tak mampu optimal dalam berfotosintesis. Efek tersebut diketahui ketika tanaman menampakkan tanda-tanda seperti yang disebutkan di atas.

Untuk mengatasi, selain memberikan nutrisi berupa vitamin B1, ketika tanaman stress perlu memastikan untuk melindunginya dari hama. Ditambah lagi, hindari memotong cabangnya hingga kondisinya normal kembali.

Agar tanaman cepat pulih dan ‘bahagia’ kembali, bisa dengan memindahkan ke tempat yang lebih teduh atau tidak terpapar langsung oleh panas matahari dan lakukan penyiraman secara tepat.