Haters Ayu Ting Ting Minta Maaf, Warganet Belum Puas
Ayu Ting Ting (Instagram @ayutingting92)

Bagikan:

JAKARTA - Tindakan tegas Ayu Ting Ting melaporkan haters atas perundungan daring kepada anaknya, Bilqis Khumairah Razak, membuat pelakunya langsung jera. Tak menunggu lama setelah akun @haters_tandingan mengunggah obrolan Ayu Ting Ting dengan salah satu warganet yang melaporkan penghinaan terhadap putrinya pada Senin, 26 Juli, Abdul Rozak sudah berada di rumah aku haters tersebut. 

Bersama dengan Umi Kalsum, Ayah Rozak mendatangi rumah haters yang menghina anak dan cucunya di Bojonegoro, Jawa Timur. Mereka 'menggeruduk' rumah orang tua haters tersebut bersama polisi. 

Keluarga Ayu Ting Ting langsung bereaksi ketika mendapat laporan dari warganet tentang akun yang melakukan perundungan pada Bilqis Khumairah Razak. Tak menunggu lama setelah akun @haters_tandingan mengunggah obrolan Ayu Ting Ting dengan salah satu warganet yang melaporkan penghinaan terhadap putrinya pada Senin, 26 Juli, Abdul Rozak sudah berada di rumah aku haters tersebut. 

Bersama dengan Umi Kalsum, Ayah Rozak mendatangi rumah haters yang menghina anak dan cucunya di Bojonegoro, Jawa Timur. Mereka 'menggeruduk' rumah orang tua haters tersebut bersama polisi. 

Sadar akan kesalahannya, pelaku akhirnya menyampaikan permohonan maaf.

"Sebelumnya saya mau minta maaf, saya K****** D******** dari akun Gundik Empang. Saya mau minta maaf kepada Ayu Ting Ting dan keluarganya karena saya telah menghujat dan membuat akun pribadi saya menjadi akun haters, dan banyak followers yang menghujat Ayu Ting Ting di akun tersebut," kata dia dalam video yang diunggah @lambe_turah, dikutip Jumat, 30 Juli. 

Saat ini pelaku pem-bully-an tersebut tak bisa lagi mengakses akun Instagram miliknya. "Akun tersebut sekarang tidak bisa saya gunakan karena sudah di-takedown dan sudah dihapus oleh pihak Instagram," tuturnya.

Dia juga menyampaikan permohonan maaf kepada pihak keluarga yang mungkin telah kecewa atau merasa sedih akibat kasus ini.

"Sekali lagi saya meminta maaf kepada Ayu Ting Ting dan keluarganya atas kesalahan dan kelakuan saya. Dan saya meminta maaf pada keluarga saya atas kelakuan saya ini terima kasih," tutupnya.

Mendengar ucapan permintaan maaf tersebut ternyata tidak membuat warganet puas. Mereka berharap kasusnya bisa dilanjutkan ke ranah hukum. "Lahh minta maap doang kagak dipenjara y," tulis @mareta_rara.