Bagikan:

JAKARTA - Kismis merupakan buah anggur kering yang dihasilkan melalui penjemuran alami, yang membentuknya menjadi buah anggur mengerut. Kismis memiliki tekstur yang kenyal dan warna yang lebih gelap daripada anggur.

Melalui proses pengeringan kismis memiliki rasa yang meningkat karena gula dan nutrisi terkonsentrasi. Kismis juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, tiga di antaranya terdapat di bawah ini, yang dilansir dari Pinkvilla.

1. Bantu mengontrol hipertensi

Hipertensi adalah penyakit yang terjadi akibat tekanan darah tinggi dan tingginya kolesterol jahat pada tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi kismis dapat membantu menjaga tekanan darah tetap terkendali.

Konsumsi kismis dalam jumlah sedang dapat membantu mencegah penyakit hipertensi menjadi kronis, karena kismis merupakan sumber potasium. Potasium bertugas mengendalikan tekanan darah dengan menurunkan kadar kolesterol, yang jika meninggi dapat menumpuk di dalam pembuluh darah dan meningkatkan tekanan darah.

2. Sumber antioksidan

Senyawa antioksidan dalam kismis berkontribusi terhadap kesehatan sel secara keseluruhan dan mungkin berperan dalam mencegah penyakit kronis muncul di tubuh. Antioksidan dalam kismis beragam dan penuh manfaat, seperti quercetin, katekin, dan flavonoid.

Senyawa antioksidan tersebut membantu menetralkan oksigen reaktif dalam tubuh yang dapat memicu stres dan peradangan. Antioksidan juga dapat melindungi sel-sel kulit dari kerusakan akibat radikal bebas, menurunkan risiko penyakit metabolisme, dan mencegah penuaan cepat.

3. Menjaga kesehatan tulang

Konsumsi kismis juga dapat membantu menjaga dan meningkatkan kesehatan tulang. Ini karena pada kismis terkandung mineral seperti kalsium dan boron, yang mendukung kesehatan tulang dan mencegah terjadinya osteoporosis.