JAKARTA - Rachel Vennya mengaku sedang berusaha untuk mengubah pandangan orang mengenai status janda. Ia merasa sosok janda dianggap negatif.
"Aku tuh lagi berusaha banget untuk mengubah stigma janda kayaknya orang kalau lihat janda kesannya kayak gatal, godain laki, kayak janda yang nyamperin cowok orang gitu," kata Rachel Vennya dikutip VOI dari instagram @rumpi_gosip, Minggu, 1 September.
Padahal menurut Rachel Vennya banyak hal yang harus dilewati hingga akhirnya seorang perempuan memilih untuk menjadi seorang janda. Termasuk dirinya yang kini berstatus janda.
"Zaman dulu pasti kalau janda kayak dia kan janda tapi semakin aku mendengar cerita orang-orang yang berstatus janda, lu tahu nggak sih apa yang sudah dia lewati sampai punya status ini? Itu berat banget lho," sambung Rachel.
Ia berpendapat kalau perempuan harus meninggalkan banyak hal seperti harapannya saat memutuskan menikah dan melepaskan sosok yang dianggap akan melinduginya.
"Memang betul untuk mempertahankan pernikahan susah, emang betul, maksudnya aku tahu memang susah. Tapi tahu nggak sih kita ingin meninggalkan harapan yang dari awal kita punya, kan kita pas menikah kita punya harapan gitu, terus kita kayak memutuskan harapan itu?," tutur Rachel Vennya.
"Dan menjadi orang baru lagi. karena pas janda rasanya emang jadi kayak orang baru gitu kan karena jadi kayak yang kemarin kita tuh merasa aman, merasa terlindungi, terus kayak semua beban gue, gue berdua nih," tambahnya.
BACA JUGA:
Padahal menurut Rachel, janda merupakan sosok wanita yang hebat karena bisa berdiri di kakinya sendiri tanpa membutuhkan orang lain.
"Terus tiba-tiba gue sendiri lagi udah gitu bawa anak lagi, ngerti nggak? Jadi menurut gue kayak janda, lu tahu nggak sih kuat banget lho melewatkan ini semua. janda rata-rata, yang gue lihat ya, janda rata-rata ya mungkin nggak semua, tapi hampir semua itu mereka bisa kerja. Kayak mamaku, kayak kakak, kayak yang lain," imbuhnya.
"Pasti aku melihat kalau janda selalu independen woman banget gitu. kayak ya bukannya mungkin bukan kayak kesannya kayak nggak butuh laki-laki ya tapi karena janda itu tahu dia bisa berdiri sebdiri di saat dia dikecewakan berkali-kali, jadi ini gue bisa kok berdiri sendiri itu yang gue rasakan, janda itu hebat dan keren banget," tandasnya.