Bagikan:

JAKARTA - Merapikan jenggot dan kumis memerlukan alat cukur yang baik agar penampilan lebih rapi dan tidak membuat kulit wajah menjadi iritasi. Sehingga memilih alat cukur jenggot yang bagus perlu dilakukan seorang pria sebagai investasi untuk aktivitas grooming yang dilakukan setiap hari.

Memilih alat cukur jenggot terutama yang elektrik membutuhkan beberapa cara agar Anda mendapatkan alat cukur yang sesuai dengan kebutuhan dan awet dipakai setiap hari. Biar tidak bingung cara memilihnya, VOI memberikan tips memilih alat cukur jenggot elektrik dilansir dari Times of India, Selasa, 25 Juni.

Baterai

Salah satu faktor terpenting yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli alat cukur jenggot adalah melihat kekuatan baterai alat tersebut. Pastikan alat tersebut dilengkapi dengan pengisian daya cepat dan isi daya hingga penuh selama 2 jam atau kurang. Selain itu, pastikan baterai dapat bertahan selama beberapa minggu setelah sekali pengisian daya. Alat cukur yang baik setidaknya dapat bertahan selama 80 menit setelah sekali pengisian daya, atau sekitar 12 kali pemakaian.

Pisau

Baterai dikenal sebagai otak dari alat cukur, namun pisau cukur merupakan kekuatan sehingga menghasilkan hasil akhir yang bagus. Oleh karena itu, kinerjanya harus efisien dan juga aman. Ada dua jenis mata pisau yang tersedia di pasaran, yaitu mata pisau T dan U. T menawarkan lebih banyak presisi dan area yang lebih luas, sedangkan U lebih konservatif dalam bentuk dan menyelesaikan pekerjaan secara merata. Lihat terlebih dahulu apakah pisau berkarat atau tidak tidak sebelum membeli.

Harga

Harga merupakan hal lain yang perlu diperhatikan saat membeli pencukur jenggot elektrik. Pastikan Anda mendapatkan nilai yang seimbang dengan uang yang dikeluarkan karena produk murahan justru lebih banyak menghabiskan uang. Sedangkan barang mahal akan menghasilkan kualitas yang baik. Selalu membuat perbandingan lalu ambil keputusan akhir. Bandingkan beberapa situs web dengan beberapa merek, lalu tetapkan anggaran, sesuai dengan fiturnya.

Kabel dan tanpa kabel

Beberapa alat cukur elektrik masih dilengkapi dengan kabel, tetapi orang-orang kini beralih ke alat cukur tanpa kabel yang menggunakan baterai. Meski lebih portabel, tetapi masing-masing alat memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Oleh karena itu, perhatikan baik-baik di antara keduanya mana yang paling Anda rasa nyaman digunakan.