YOGYAKARTA – Memanjatkan doa adalah salah satu cara untuk memohon dan meminta kesembuhan dari Allah SWT. Nabi Muhammad SAW, teladan umat Islam dan penutup para nabi dan rasul, telah mencontohkan bagaimana doa untuk orang sakit bisa mendatangkan keajaiban kesembuhan bagi orang yang didoakan.
Di lain sisi, seorang muslim yang menjenguk dan mendoakan orang yang sakit akan mendapatkan rahmat dari Allah SWT.
Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Sunan At-Tirmidzi, Rasulullah SAW bersabda bahwa menjenguk dan mendoakan orang sakit itu tidak sebatas perbuatan mulia.
مَا مِنْ مُسْلِمٍ يَعُودُ مُسْلِمًا غَدْوَةً إِلا صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُونَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُمْسِي ، وَإِنْ عَادَهُ عَشِيَّةٌ إِلَّا صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُونَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُصْبِحَ، وَكَانَ لَهُ خَرِيْفٌ فِي الْجَنَّةِ.
Artinya: "Tidaklah seorang muslim menjenguk orang muslim lainnya pada pagi hari melainkan akan dibacakan sholawat atasnya 70 ribu malaikat sampai sore hari. Dan jika menjenguknya pada sore hari melainkan dia akan dibacakan sholawat oleh tujuh puluh ribu malaikat sampai pagi hari dan dia akan mendapatkan buah-buahan yang sudah dipetik di surga."
Bacaan Doa untuk Orang Sakit
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah bacaan doa untuk orang yang sedang sakit agar segera diberi kesembuhan oleh Allah SWT.
1. Doa kesembuhan yang dibaca oleh orang yang menjenguk
Menyadur laman NU Online, doa berikut ini pernah dibaca oleh Rasulullah sebanyak 7 kali ketika sedang menjenguk orang yang sakit.
أَسْأَلُ اللهَ العَظِيْمَ رَبَ العَرْشِ العَظِيْمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
Bacaan Latin: As'alullahal azhima rabbal'arsyil'azhimi an yassfiyaka.
Artinya: “Aku memohon kepada Allah yang agung, Tuhan arasy yang megah agar menyembuhkanmu.
Dalam kitab Al-Adzkar karangan Imam An-Nawawi, terdapat doa lain yang dibaca Rasulullah SAW ketika menjenguk orang sakit.
Doa ini diawali dengan membaca بِسْمِ اللّهِ (Bismillah) sebanyak tiga kali setelah meletakkan tangan di bagian tubuh yang sedang sakit. Selanjutnya membaca doa ini sebanyak tujuh kali,
أَعُوْذُ بِعِزَّةِ اللهِ وَقُدْرَتِهِ مِنْ شَرِ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ
Bacaan latin: A'udzu bi 'izzatillahi wa qudratihi min syarri maa ajidu wa uhaadzir
Artinya: "Aku berlindung dengan keperkasaan dan kuasa Allah dari keburukan apa yang aku rasakan dan apa yang aku khawatirkan."
2. Doa kesembuhan untuk keluarga
Doa ini dibaca ketika ada anggota keluarga yang sedang sakit, sambil mengusap dengan tangan kanan, lalu berucap
اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَأْسَ اشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شَافِيَ إلَّا أَنْتَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقْمًا
Bacaan latin: Allahumma rabban nasi, adzhibil ba'sa isyfi antas syafi la syafiya illa anta syifa'an la yughadiru saqaman.
Artinya: “Tuhanku, Tuhan manusia, hilangkanlah penyakit. Berikan kesembuhan karena Engkau adalah penyembuh. Tiada yang dapat menyembuhkan penyakit kecuali Engkau dengan kesembuhan yang tidak menyisakan rasa nyeri.”
3. Doa kesembuhan dan mohon ampunan
Doa ini dibaca agar orang yang sakit mendapatkan kesembuhan dan ampunan dari Allah SWT.
شَفَى اللهُ سَقَمَكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَعَافَاكَ فِي دِيْنِكَ وَجِسْمِكَ إِلَى مُدَّةِ أَجَلِكَ
Bacaan latin: Syafakallahu saqamaka, wa ghafara dzanbaka, wa'afaka fi dinika wa jismika ila muddati ajalika.
Artinya: “Wahai (sebutkan nama orang yang sakit), semoga Allah menyembuhkanmu, mengampuni dosamu, dan mengafiakanmu dalam hal agama serta fisikmu sepanjang usia.”
4. Doa untuk teman yang sakit
Saat Rasulullah SAW menjenguk Sa’ad bin Waqash, beliau memanjatkan doa:
اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا
Bacaan latin: Allahummasyfi Sa'dan. Allahummasyfi Sa'dan. Allahummasyfi Sa'dan.
Artinya: “Ya Allah, sembuhkanlah Sa’ad. Ya Allah, sembukahlah Sa’ad. Ya Allah, sembuhkanlah sa’ad.”
Kata Sa’ad dalam doa tersebut bisa Anda ganti dengan nama teman yang sedang sakit.
5. Doa malaikat Jibril untuk Rasulullah yang sedang sakit
بِاسْمِ اللهِ، أَرْقِيْكَ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ يُؤْذِيْكَ مِنْ شَرِ كُلِّ نَفْسٍ أَوْ عَيْنِ حَاسِدٍ، اللهُ يَشْفِيْكَ بِاسْمِ اللَّهِ أَرْقِيْكَ
Bacaan latin: Bismillahi arqika min kulli syai'in yu'dzika min syarri kulli nafsin aw ainin haasidin, Allahu yasyfika bismillahi arqika
Artinya: "Dengan Nama Allah, aku meruqyahmu dari segala sesuatu yang menyakitimu, dan dari keburukan segala jiwa atau mata yang dengki. Semoga Allah menyembuhkanmu. Dengan Nama Allah aku meruqyahmu."
6. Doa untuk orang tua yang sedang sakit
اللَّهُمَّ اشْفِ أَبَا وَأُمَّتِي مِنَ الدَّاءِ وَقِهِمَا مَكْرُوهَ الْأَلَمِ وَرَفِقْ بِهِمَا فِي الْعَافِيَةِ
Bacaan latin: Allahumma ashfi aba wa ummati minad daai wa qihima makruhal alami wa rafiq bihimaa fil ‘aafiyati.
Artinya: “Ya Allah, sembuhkanlah ayah dan ibu kami dari penyakit, hindarkanlah mereka dari kesakitan yang tidak disukai, dan berilah kelembutan pada mereka dalam keadaan sehat.”
7. Doa untuk perempuan yang sedang sakit
اللَّهُمَّ اشْفِ عَبْدَتَكَ يَا شَافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءٌ لَا يُغَادِرُ سَقَمًا
Bacaan latin: Allahumma syafi ‘abdatika ya syafi la syifa-a illa syifa-uka syifa-an la yughadiru saqaman.
Artinya: “Ya Allah, sembuhkanlah hamba-Mu ini (untuk perempuan), wahai Yang Maha Penyembuh, tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, sembuhkanlah ia sehingga tidak ada penyakit yang tersisa.”
8. Doa untuk pria yang sedang sakit
أَسْأَلُ اللَّهَ الْعَظِيمَ رَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
Bacaan latin: As-alu Allah al-‘azhima rabb al-‘arshi al-‘azhimi an yashfiyak.
Artinya: “Aku memohon kepada Allah Yang Maha Agung, Tuhan Pemilik ‘Arsy yang Agung, agar menyembuhkanmu (untuk laki-laki).”
9. Doa untuk pasangan yang sedang sakit
اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا
Bacaan latin: Allāhummasyfi Sa’dan. Allāhummasyfi Sa’dan. Allāhummasyfi Sa’dan."
Artinya: “Tuhanku, beri kesembuhan Sa’ad. Tuhanku, beri kesembuhan Sa’ad Tuhanku, beri kesembuhan Sa’ad.”
BACA JUGA:
Doa yang Dibaca Ketika Sedang Sakit
Menyadur buku Tuntunan Doa & Zikir untuk Segala Situasi & Kebutuhan karangan Ali Akbar bin Muhammad bin Aqil, berikut bacaan doa yang dapat dibaca oleh orang yang sedang sakit agar mendapatkan kesembuhan dari Allah SWT.
1. Doa agar dijauhkan dari segala penyakit
بِسْمِ اللهِ أَعُوْذُ بِعِزَّةِ اللَّهِ وَ قُدْرَتِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ مِنْ وَجَعِي هَذَا.
Bacaan latin: Bismillaah a'uudzu bi 'izzatillaah wa qudratihi min syarri maa ajidu min waja'ii haadzaa.
Artinya: "Dengan nama Allah, aku berlindung dengan keagungan dan kekuasaan Allah, dari kejahatan penyakit yang aku derita ini."
2. Doa meminta kesembuhan dari berbagai macam penyakit
بِسْمِ اللَّهِ الْكَبِيرِ أَعُوذُ بِاللَّهِ الْعَظِيمِ مِنْ شَرِّ عِرْقٍ نَعَّارٍ وَمِنْ شَرِّ حَرِّ النَّارِ
Bacaan latin: Bismillaahil kabiiri na'uudzu billaahil'adhiim min syarri irqin na'aarin wa min syarri harrin naar.
Artinya: Dengan menyebut nama Allah Yang Maha besar, aku berlindung dengan Allah dari keburukan otot-otot yang sobek dan dari panasnya api neraka.
Demikian informasi tentang doa untuk orang sakit. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.