Bagikan:

JAKARTA - Bayi yang ditemukan keluarga Nana Mirdad mendapat perawatan dari dinas sosial setempat. Setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Bali Mandara, kini bayi itu sudah diserahkan kepada sebuah organisasi non profit.

Bayi yang diberi nama Bella oleh keluarga Nana itu kini dirawat oleh Yayasan Metta Mama & Maggha yang berlokasi di Denpasar.

Nama Bella diberikan oleh asisten rumah tangga Nana Mirdad, Tika. Setelah diserahkan ke organisasi tersebut, nama sang bayi diubah menjadi Kiranila Kayra Keemaya.

“Bunda memberikan aku nama 'Kiranila Kayra Keemaya' melihat dari perjalanan hidupku hadir di dunia ini. Kiranila artinya the love stand forever in this world. Kayra artinya kedamaian. Keemaya artinya miracle atau keajaiban,” begitu keterangan foto tersebut.

“Kalau diartikan, cinta kasihlah yang membuat dunia ini terus berputar dan bila kita menebar cinta kasih maka kedamaian akan hadir dalam hidup manusia. Karena Miracle ( keajaiban ) aku ditemukan dan selamat sampai hari ini….” jelas mereka.

Yayasan itu juga berterima kasih kepada Nana Mirdad dan Tika yang turut menyelamatkan bayi yang dibuang di dekat kediaman mereka.

“Terima kasih sekali mama nana dan staf yang sudah menjadi malaikat penolongku,” katanya.

Kejadian ini bermula ketika Tika membawa bayi itu yang ditemukan di semak belukar dekat kediaman Andrew White dan Nana Mirdad.

Kemudian, Tika menunjukkan Nana bayi tersebut dan mereka berangkat ke rumah sakit untuk penanganan bayi ini. Nana pun terus melihat kondisi bayi itu selama berada di rumah sakit.

Nana juga mendapat dukungan dari publik untuk mengadopsi bayi itu, namun Nana menolak ide tersebut karena beberapa alasan.