Bagikan:

JAKARTA - Konser solo perdana Yesung di Jakarta sukses digelar. Dipromotori Dyandra Global Edutainment, konser Unfading Sense ini menjadi pembukaan dari rangkaian tur Asia yang resmi dimulai pada Jumat, 10 November.

Member Super Junior itu membawakan sejumlah lagu dari album pertamanya, Sensory Flows. Akan tetapi, Yesung juga mengetahui penggemar ingin mendengarkan beberapa lagu rilisan terdahulunya.

“Kalian mau dengerin aku nyanyi apa?” tanya Yesung kepada penggemar pada Jumat, 10 November di Kota Kasablanka, Jakarta.

Penggemar mulai menyuarakan lagu favorit mereka hingga Yesung meminta penggemar untuk diam dan meminta salah satu penggemar untuk mewakili. Ketika tahu jawabannya, Yesung mengatakan, “Aku akan menyanyikannya sedikit.”

Yesung pun menyanyikan It Has To Be You, lagu yang Yesung nyanyikan untuk drama Korea Cinderella’s Stepsister yang tayang pada tahun 2010.

“Lagu ini sudah lama banget ya! Saya berterima kasih sekali lho. Kayaknya saya sudah menyanyikan lagu ini 1000 kali lebih deh,” lanjut Yesung.

“Terus saya berpikir kayaknya sudah cukup deh tapi kan enggak mungkin ya,” katanya lagi.

Yesung juga menyanyikan sedikit potongan lagu Pararell Lines yang ia rilis pada tahun 2019. Yesung juga sempat membawakan lagu debutnya, Here I Am yang diluncurkan pada tahun 2016.

Penggemar pun semakin bersorak ketika mendengar permintaan itu dikabulkan oleh sang idol. Konser dua jam itu tidak terasa berakhir menjelang jam 21.00 WIB.