JAKARTA - Yesung Super Junior akan menggelar konser solo untuk pertama kalinya di Indonesia. Setelah selama ini hadir bersama Super Junior, ia akan menyapa para ELF atau penggemar Super Junior dengan karya solonya.
Kabar ini dibagikan Dyandra Global sebagai promotor mengumumkan konser ini melalui akun Instagram. Yesung akan hadir dalam tur konser Yesung Solo Concert - Unfading Sense in Jakarta 2023.
“Yesung Super Junior akan mengadakan konser solo setelah penampilan pertamanya enam tahun lalu. Kabar baiknya adalah, dia akan tampil di Jakarta untuk konser ini! Persiapkan diri Anda untuk terkagum dengan penampilannya, E.L.Fs,” begitu pengumuman pihak promotor.
📢 [YESUNG SOLO CONCERT - Unfading Sense] in JAKARTA
SUPER JUNIOR’s YESUNG will be having his solo concert after his first show six years ago. The great news is, he’ll be stopping over in Jakarta for this concert! Get yourself ready to be awestruck by his thrilling performance,… pic.twitter.com/yhXBPU5pB6
— YESUNG official (@YESUNG_smtown) October 5, 2023
Konser solo Yesung di Jakarta akan diselenggarakan pada Jumat, 10 November 2023 di The Kasablanka, Jakarta.
Selain tanggal dan lokasi, pihak promotor belum mengumumkan denah dan kategori serta harga tiket untuk konser solo Yesung.
BACA JUGA:
Yesung baru saja merilis album mini kelima bertajuk Unfading Sense pada 4 Oktober 2023. Trek utama berjudul Scented Things beserta video musiknya dirilis melalui YouTube resmi SMTOWN.
Kemudian, ia menggelar tur akan dimulai pada 21 dan 22 Oktober mendatang di Korea Selatan, kemudian dilanjutkan dengan konser solo di Jakarta.
Selama berkarier sebagai member Super Junior, Yesung sering mengunjungi Jakarta baik sebagai anggota Super Junior maupun secara individu. Namun, untuk pertama kalinya, ia akan menggelar konser solo di Jakarta.
Pada tahun ini, Yesung juga sudah mengunjungi Indonesia sebanyak dua kali, salah satunya ketika tampil bersama Super Junior dalam konser SMTOWN LIVE 2023 SMCU Palace Jakarta pada 23 September lalu.