Bagikan:

JAKARTA - Mean Girls Day atau Hari Mean Girls yang dirayakan oleh penggemar filmnya jatuh pada Selasa, 3 Oktober kemarin. Tidak hanya penonton filmnya, perayaan ini juga dilakukan oleh Paramount Pictures selaku rumah produksi.

Pada hari yang sama, pihak Paramount menggungah seluruh isi filmnya melalui platform berbagi video, TikTok yang dibagi dalam 23 bagian. Film Mean Girls bisa disaksikan secara penuh dengan membuka akun TikTok Mean Girls yang dikelola Paramount.

Get in, loser. Kami menonton film #MeanGirls. #meangirlsday #october3rd,” tulis pihak Paramount Pictures dalam unggahan pertamanya.

Sejak dirilis melalui TikTok, akun TikTok Mean Girls mengalami peningkatan jumlah pengikut dimulai dari 700 hingga saat ini mencapai 118 ribu pengikut. Selain itu, judul Mean Girls juga menempati trending topic di media sosial Twitter atau X.

Paramount Pictures juga merayakan Mean Girls Day dengan mengubah logo mereka menjadi warna pink yang identik dengan film ini.

Pada saat yang bersamaan, Paramount juga mengumumkan musikal Mean Girls yang akan tayang pada tahun 2024. Film ini akan dibintangi Angourie Rice, Reneé Rapp, Auli’i Cravalho, Jaquel Spivey, Tina Fey, Tim Meadows, Jenna Fischer, Busy Philipps, Avantika.

Selain itu ada Mahi Alam, Christopher Briney, Bebe Wood, Ashley Park, Connor Ratliff and Jon Hamm. Arturo Perez dan Samantha Jayne dengan naskah yang masih ditulis oleh Tina Fey dan diproduseri pihak Broadway.

Mean Girls menceritakan seorang perempuan bernama Cady Heron yang pindah ke SMA publik. Ia kemudian berkenalan dengan The Plastics dan situasinya berubah setelah ia menyukai mantan kekasih salah satu anggota geng The Plastics.

3 Oktober dikaitkan dengan Mean Girls Day dikarenakan salah satu adegan yang menyorot karakter utama menceritakan ketika ia mulai dekat dengan orang yang ia sukai. Sejak saat itu, setiap tahunnya, netizen beramai-ramai menggunggah potongan adegan tersebut.