Belanja di Pasar Senen, Livy Renata Shock Diperlakukan Begini!
Livy Renata dan Jessica Jane (Foto: Instagram @jessicajane99)

Bagikan:

JAKARTA - Livy Renata baru-baru ini bercerita mengenai pengalamannya berbelanja di pusat perbelanjaan Pasar Senen bersama salah satu temannya, Jessica Jane. Pengalaman ini ia ceritakan melalui kanal TikTok TS Media bersama dengan Gofar Hilman dan Eca Aura. Namun, pada saat itu Livy malah mendapatkan perlakuan yang kurang menyenangkan dari pedagang di sana.

Wanita berusia 21 tahun ini bercerita pada saat itu ia sedang berjalan-jalan sekaligus berbelanja di Pasar Senen yang khusus menjual baju-baju daur ulang. Namun, ia sempat terkejut karena harga yang dipatok baginya terlalu mahal untuk sebuah baju daur ulang.

"I ke Pasar Senen terus I merasa kayak semua orang di sana kasih harga agak mahal, kayak bekas ini, bekas itu, '200 ribu aja kak', 200 ribu mahal," ujar Livy Renata dikutip dari akun TikTok TS Media, Jumat, 6 Oktober.

Bukan hanya kaget dengan harga baju yang dijual di sana, Livy dan Jessica juga mendapat perlakukan yang kurang menyenangkan. Ketika sedang asik melihat-lihat baju, ada seorang pedagang yang melontarkan kata-kata kasar kepada mereka berdua.

"Terus kayak I was there with my friend, Jessica Jane, terus the people there yang kerja di sana tiba-tiba bilang gini, 'Harganya 70 aja b***'. Terus I shock banget, I kayak 'Did he just call me b***?'," lanjutnya.

Livy dan Jessica yang saat itu sambil melakukan pengambilan konten langsung berhenti merekam agar identitas pedagang tersebut tidak diketahui. Setelah itu, ketika bertanya-tanya mengenai baju-baju yang dijual Livy malah disuruh melihat bajunya sendiri.

"I sama sama Ci Jessica, nggak kayaknya Jessica dikatain, terus sama Ci Jessica dicut sama dia, kayak di cut videonya biar pedagangannya nggak kelihatan, tapi dia ngomong kayak, ngomongnya 'ege' gitu, kan. Terus kayak aku nggak tahu ya, I bilang, 'Ini perbedaannya apa?' 'Ya lihat sendirilah ege'," sambungnya.