Bagikan:

JAKARTA - Amazon Prime Video berkomitmen untuk mendukung perkembangan konten lokal dengan terus meluncurkan konten terbaru. Sukses dengan berbagai judul, tahun ini Prime Video mengumumkan 13 serial dan film yang akan rilis.

Dua konten pertama adalah Comedy Island Indonesia dan Takeshi’s Castle yang menjadi konten orisinal pertama dari Indonesia dengan Amazon. Acara realita ini dibuat secara total dengan konsep komedi yang tetap dengan masyarakat.

“Konten tanpa skrip ini memberi Anda sisi spontanitas, tidak terprediksi, komedi. Comedy Island Indonesia dan Takeshi’s Castle menetapkan standar baru untuk penceritaan Indonesia yang autentik, sekaligus menunjukkan komitmen kami terhadap para kreator lokal dan menghadirkan konten yang relevan secara budaya kepada penonton lokal dan internasional,” kata Raphael Phang sebagai head of Originals Indonesia di Prime Video dalam acara Pesta Akbar Lokal pada hari ini, Selasa, 26 September 2023.

Selain acara realita, Prime Video juga menghadirkan beberapa serial dan film Indonesia dengan ragam genre. Beberapa judul merupakan produksi yang dilakukan sejak pandemi dan akhirnya bisa dirilis melalui Prime Video.

“Sebelumnya, kami di MD Pictures fokus dengan theatrical release tapi setelah pandemi, kami fokus ke OTT streaming partner. Bekerja sama dengan Prime Video membuat kami bisa memperluas audiens kami,” kata Angie Prijanto dari MD Pictures.

Berikut adalah 13 serial dan film terbaru yang akan tayang di Prime Video:

Comedy Island Indonesia

Acara realita ini menghadirkan sejumlah aktor dan komedian Indonesia yang akan memulai petualangan di sebuah pulau terpencil. Mereka diminta melakukan improvisasi untuk permainan peran dan melarikan diri dan menyelesaikan misi di pulau tersebut. Comedy Island Indonesia merupakan produksi Amazon Studios bersama Base Entertainment dan dibintangi Tora Sudiro, Asri Welas, Cinta Laura, Mang Osa, Nirina Zubir, Tretan Muslim, Uus, Onadio Leonardo, Dustin Tiffani, Aming, dan Muzakki Ramdhan. Acara ini akan rilis 9 November 2023.

Takeshi’s Castle

Takeshi’s Castle kembali setelah 34 tahun dengan konsep dubbing. Fluxcup yang menulis naskah sekaligus sutradara yang dialognya akan diisi oleh Imam Darto, Dimas Danang, Kiky Saputri, Wendy Cagur, Abdel Achrian, dan Soleh Solihun. Dua episode baru akan dirilis mulai 16 November 2023 selama empat minggu.

Rencana Besar

Serial Rencana Besar menceritakan empat pegawai UBI dicurigai sebagai dalang dari penggelapan dana Rp17 miliar. Serang polisi yang mencari tahu kasus ini justru menemukan kasus bank yang lebih dari sekadar kerugian finansial. Ditulis dan disutradarai Danial Rifki, serial ini diperankan Dwi Sasono, Adipati Dolken, Prisia Nasution, Chicco Kurniawan, dan Hanggini. Seluruh episode bisa disaksikan mulai 5 Oktober 2023.

Tukar Tambah Nasib

Naya (Aghniny Haque) mengalami kejadian yang kurang beruntung dalam hidup. Suatu hari, ia menerima tawaran dari sebuah toko misterius untuk menukar takdirnya. Namun, ia harus mengorbankan sesuatu yang ia sayangi demi takdir tersebut. Serial ini turut diperankan Dion Wiyoko, Darius Sinathrya, Mathias Muchus, dan Sarah Sechan. Tiga episode pertamanya bisa dirilis pada 7 Desember 2023.

Kapan Hamil?

Film Kapan Hamil mempertemukan Laura Basuki dan Fedi Nuril sebagai suami istri yang mendambahkan seorang anak. Akan tetapi, situasi membuat mereka harus melakukan program IVF yang semakin membuat mereka sulit. Film Kapan Hamil? Akan tayang mulai 14 Desember 2023.

The Aces

Dua orang pemain biliar bersaing demi pertahanan hidup dan kehormatan mereka. Disutradarai Salman Aristo dari Wahana Kreator mengarahkan Kevin Ardilova, Emir Mahira, Adhisty Zara, Surya Saputra, Chandra Satria, Agatha Pricilla, Indra Birowo. Empat episode pertamanya akan dirilis pada 21 Desember dilanjutkan dengan empat episode baru pada 28 Desember.

Selain itu, ada 7 film Indonesia terbaru yang akan tayang yaitu Spirit Doll, Mangkujiwo 2, Sewu Dino, Onde Mande!, Ganjil Genap, Star Syndrome, dan Catatan Si Boy. Seluruh konten bisa disaksikan di Prime Video mulai Oktober mendatang.