Bagikan:

JAKARTA - Konser BLACKPINK bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, malam nanti. Sebanyak 1.022 personel gabungan dikerahkan dalam skema pengamanannya.

"Total pengamanan 1.022 personel. Anggota TNI 30 personel, Polda dan Polres 932 personel, serta dari Pemda 60 personel," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya, Sabtu, 11 Maret.

Tak hanya pengamanan, nantinya akan diterapkan rekayasa lalu lintas di sekitaran Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Tentu tujuannya untuk mencegah atau mengurai kemacetan akibat penumpukan kendaraan penonton konser BLACKPINK.

Di sisi lain, masyarakat yang tak menonton konser Grup K-pop itupun diimbau tak melintas di sekitaran Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Sementara bagi para penonton diminta untuk menggunakan kendaraan umum. Sebab, kapastitas lahan parkit yang terbatas.

"Hindari jalan seputaran GBK ada konser musik," tulis akun Instagram TMC Polda Metro Jaya

Adapun, BLACKPINK akan menggelar konser BORN PINK di Jakarta pada 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Grup K-pop beranggotakan Jennie, Rose, Lisa, dan Jisoo itu tampil di jam yang berbeda, hari pertama dimulai pada 19.00 WIB dan hari kedua pada 18.30 WIB.