Rian Johnson Senang Bentuk Ensembel Aktor di <i>Glass Onion: A Knives Out Mystery</i>
Sutradara dan pemain Glass Onion (Netflix)

Bagikan:

JAKARTA - Rian Johnson kembali dengan film kedua Knives Out berjudul Glass Onion. Ia juga berkolaborasi dengan Daniel Craig yang memerankan karakter ikonik Benoit Blanc.

“Ini menjadi tantangan baru tapi ketika Daniel (Craig) dan saya mengerjakan film pertama, kami sangat menikmati waktu produksinya. Tetapi kami berpikir untuk memperlakukan mereka seperti Agatha Christie memperlakukan buku-bukunya dan melakukan misteri yang sama sekali baru,” cerita Rian Johnson ketika konferensi pers beberapa waktu lalu.

Rian juga menghadirkan sederet ensembel karakter baru dalam film ini. Mereka adalah Edward Norton, Janelle Monae, Kathryn Hahn, Leslie Odom, Kate Hudson, Dave Bautista, Jessica Henwick, Madelyn Cline, Noah Segan, dan lainnya.

Ketika ditanyakan, Rian Johnson mencoba untuk menselaraskan seluruh karakter dalam cerita ini. Alhasil ia memilih lokasi baru dan misteri baru sebagai bentuk kesegaran dalam franchise Knives Out.

“Kepalaku berputar ketika berpikir fakta bahwa kami bisa berkumpul bersama. Ada elemen tambahan seperti pesta makan malam yang menunjukkan ensembel aktingnya,” katanya.

“Kami tahu kami akan berada di satu lokasi bersama dan tinggal untuk sementara. Jadi ya mencoba untuk memilih aktor yang diharapkan bisa bekerja sama satu sama lain,” jelas Rian.

Hal ini juga disetujui oleh salah satu pemeran, Kathryn Hahn. Menurutnya pesta makan malam menjadi ajang akting sekaligus perpaduan konflik antara satu sama lain.

“Ada metafora pesta makan malam yang terdiri dari rasa nyata tanpa ego di pihak semua manusia ini. Karena kami harus menghabiskan setiap hari bersama-sama baik di belakang maupun depan layar,” kata Kathryn Hahn.

“Kami makan siang bersama. Jadi ini seperti ensemble teater. (Rian) mampu mengumpulkan para aktor seperti ini, jarang sekali. Orang-orang yang bersama untuk satu hal. Bahkan Daniel yang sudah memulai lebih dulu,” lanjut Hahn.

“Ini kumpulan orang yang tepat. Kathryn benar. Mereka saling bertepuk tangan ketika melakukan monolog, dan mereka membawa film ini bersama-sama. Jadi bukan cuma di layar tapi di dunia nyata, ensembel ini terbentuk,” kata Rian Johnson.

Glass Onion menceritakan pembunuhan di sebuah yacht mewah di Yunani. Blanc ditugaskan untuk memecahkan kasus misteri dan mencari dalang di balik semuanya. Film ini menjadi sekuel dari Knives Out (2019) yang dibintangi Daniel Craig serta Chris Evans dan Ana de Armas.

Film Glass Onion: A Knives Out Mystery tayang mulai hari ini, Jumat, 23 Desember di Netflix.