Bagikan:

JAKARTA - Jikunsprain, proyek musik dari gitaris band asal Bandung /rif, Jiks merilis single baru bertajuk Pendusta Ulung. Lagu ini berkisah tentang para pembohong yang selalu berucap manis di awal tapi pahit di kemudian waktu.

"Sang pendusta hanya memikirkan kepentingan pribadinya saja. Sementara, si korban hanya bisa menelan tanpa ada penjelasan," kata Jiks dalam keterangannya.

Bagi Jikunsprain, Pendusta Ulung adalah mesin heavy metal yang telah mengalami perombakan tenaga pacu dan siap menderu adrenalin sekaligus 'menampar' para pembohong.

Sebelumnya, pada awal 2022, Jikunsprain merilis single bertajuk Paroxisma. Dari sisi musik, lagu ini merupakan sebuah terobosan berani dari Jiks dkk dalam meamaikan pasar musik cadas di Indonesia.

Dalam penampilan perdana Jikunsprain tahun ini di Star Kemang pada 8 Januari silam, Jiks dkk membawakan Paroxisma tanpa kehadiran bassis Oktav. Posisinya diisi oleh Lie Andi yang pernah memperkuat formasi RI 1.

Kini formasi terbaru Jikunsprain yang meliputi Jiks (gitar), Koko Sasongko (vokal), Kevin Sugito (drum) dan tentunya Lie Andi (bass) hadir dengan lagu penuh amarah.

Video musik Pendusta Ulung sudah bisa ditonton di kanal YouTube Jikunsprain.official dan versi audionya tersedia di berbagai platform musik digital pada 2 Desember mendatang.