JAKARTA - Tidak terhitung berapa banyak grup wanita yang harus bubar di tengah kepopuleran mereka, sebut saja Fifth Harmony dan Girls Aloud. Jika menyebut nama-nama grup wanita di luar Korea Selatan, Little Mix menjadi satu-satunya yang masih bertahan.
Berbicara kepada Cosmopolitan UK edisi Desember 2020, salah satu anggota Little Mix, Jade Thirlwall menyebut alasan mengapa mereka bisa bertahan di industri musik.
Menurutnya, solidaritas dan dukungan satu sama lain menjadi poin utama Little Mix bisa berkarier hingga satu dekade tanpa kontroversi dan masalah.
“Seorang produser yang bekerja di awal karier kami pernah berkata, ‘Ketika satu wanita berjalan ke sebuah ruangan, beberapa orang menghiraukan. Tetapi ketika satu grup wanita masuk ke ruangan, setiap orang akan memandangnya,'" kata Thirlwall.
BACA JUGA:
Perkataan itu selalu diingat oleh para anggota Little Mix ketika mereka merasa kehilangan rasa percaya diri.
“Ini termasuk jarang, untuk sebuah grup wanita yang bertahan tanpa ‘membunuh’ satu sama lain.”
Menurut Thirlwall, kelebihan lain yang dimiliki Little Mix adalah mereka selalu memperlakukan satu sama lain dengan adil. “Satu menit seseorang berpikir mereka jauh lebih penting, itulah ketika semua menjadi salah.” Ia juga mengatakan anggota Little Mix selalu mendukung satu sama lain ketika ada proyek solo.
Menilik sedikit perkataan Jade Thirlwall, kebanyakan grup wanita bubar setelah mengalami perdebatan atau ketika salah satu anggotanya keluar dari grup.
Sementara itu, Little Mix akan merilis album baru berjudul Confetti yang dirilis pada 6 November.