JAKARTA - Solois Agatha Pricilla menyapa pendengar musik Indonesia dengan sebuah lagu baru berjudul Ruang. Dirilis pada Jumat, 4 Februari, lagu ini merupakan pendekatan baru Pricilla untuk album barunya.
Seperti rilisan sebelumnya, pemeran film Bebas ini punya ungkapan untuk lagu barunya. Ruang berisi motivasi agar diri sendiri bisa jujur dalam berbicara terhadap sebuah permasalahan.
“Jangan ragu mengutarakan sesuatu karena diam saja tidak menyelesaikan keresahan yang ada di pikiran kita. Diam dan larut dalam overthink, membuat segala hal terasa lebih berat berkali-kali lipat,” kata Agatha Pricilla.
Ruang menjadi larutan pop ballad yang mempertunjukkan vokal Pricilla setelah lama dekat dengan genre pop. Liriknya yang puitis juga menjadi kerja sama organik Agatha Pricilla bersama Salmaa Chetisza.
BACA JUGA:
Rekan duetnya, Rayhan Noor ikut turun tangan di bagian komposer. Secara keseluruhan, Pricilla ingin menjadikan Ruang sesuai apa yang ia bayangkan.
“Gue membutuhkan musik yang bisa memberikan perasaan revelation. Gue merasa arahan musik seperti ini paling pas untuk menemani pesan yang ingin gue sampaikan,” katanya.
Lagu Ruang juga memiliki tempat tersendiri bagi Pricilla untuk membuat karya berbahasa Indonesia. Selain itu, lagu ini menjadi pengantar album penuh perdana-nya yang akan dirilis pada 2023 mendatang.
Lagu Ruang dari Agatha Pricilla bisa didengarkan secara digital sejak Jumat, 4 Februari.