JAKARTA - PT Adhi Karya (Persero) Tbk melakukan perombakan pada jajaran direksinya. Keputusan ini diambil dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) yang diselenggarakan hari. Salah satu yang mengalami perombakan adalah posisi Direktur QHSE.
Direktur Utama Adhi Karya, Entus Asnawi Mukhson mengatakan dalam RUPST yang berlangsung sore tadi, pemegang saham menyetujui pergantian Direktur QHSE dan Pengembangan Bisnis Perseroan.
"Di agenda terakhir ada perubahan pengurus di direksi, dimana Direktur QHSE dan Pengembangan digantikan, sebelumnya Pak Partha Sarathi digantikan oleh Ibu Vera Kirana," katanya dalam konferensi pers secara virtual, Selasa, 25 Mei.
Sebelumnya Vera Kirana adalah Direktur Utama PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek. Perusahaan tersebut adalah anak usaha PT Jasa Marga Tbk.
Berikut daftar jajaran pengurus lama Adhi Karya:
Dewan Komisaris:
- Dody Usodo Hargo (Komisaris Utama)
- Cahyo Rahadian Muzhar (Komisaris)
- Widiarto (Komisaris)
- Yustinus Prastowo (Komisaris)
- Abdul Muni (Komisaris Independen)
- Hironimus Hilapok (Komisaris Independen)
Direksi:
- Entus Asnawi Mukhson (Direktur Utama)
- A. Suko Widigdo (Direktur Operasi 1)
- Pundjung Setya Brata (Direktur Operasi 2)
- A.A.G. Agung Dharmawan (Direktur Keuangan)
- Agus Karianto (Direktur SDM)
- Partha Sarathi (Direktur QHSE Dan Pengembangan Bisnis)
BACA JUGA:
Jajaran Pengurus Baru Adhi:
Dewan Komisaris:
- Dody Usodo Hargo (Komisaris Utama)
- Cahyo Rahadian Muzhar (Komisaris)
- Widiarto (Komisaris)
- Yustinus Prastowo (Komisaris)
- Abdul Muni (Komisaris Independen)
- Hironimus Hilapok (Komisaris Independen)
Direksi:
- Entus Asnawi Mukhson (Direktur Utama)
- A. Suko Widigdo (Direktur Operasi 1)
- Pundjung Setya Brata (Direktur Operasi 2)
- A.A.G. Agung Dharmawan (Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko)
- Agus Karianto (Direktur Human Capital and System)
- Vera Kirana (Direktur QHSE Dan Pengembangan) Bisnis.