JAKARTA - Perusahaan teknologi yang bergabung Gojek dan Tokopedia (GoTo) mencatatkan kenaikan transaksi penjualan saat bulan Ramadan dan Lebaran 2021. Kenaikan yang dicatatkan hingga tiga kali lipat dibandingkan bulan sebelumnya. Komoditas yang laris dibeli selama periode tersebut yakni kebutuhan rumah tangga, fesyen dan alat kesehatan.
Vice Precident of Marketplace Tokopedia Inna Chandika mengatakan, pihaknya sangat bangga dengan pencapaian tersebut. Karena, sebagian besar mitra pedagang di dalam marketplace-nya merupakan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Kenaikan ini dinilai mampu menggerakkan ekonomi kerakyatan.
"Penjualan parcel meningkat sampai tiga kali lipat dibandingkan bulan sebelumnya dan ini merupakan pas bulan Ramadan, semua sedang memberikan kasih atau hadiah untuk keluarga atau kerabat yang jauh selama ini belum ketemu. Kami bangga bisa memberikan yang terbaik pas Ramadan kali ini," katanya dalam konferensi pers secara virtual, Senin, 24 Mei.
Dalam kesempatan yang sama, Chief Food Officer Gojek Group Catherine Hindra Sutjahyo berujar pihaknya merasakan berkah bulan Ramadan, khususnya bagi mitra pedagang maupun pengemudi. Pendapatan dari mitra baik itu UMKM maupun pengemdi pun diharapkan akan meningkat dengan adanya penggabungan dua perusahaan teknologi tersebut.
Menurut Catherine, di masa pandemi COVID-19 masyarakat akan sangat terbantu dengan adanya layanan yang diberikan oleh GoTo dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Ia berharap hal tersebut akan mampu menggeliatkan kembali ekonomi kerakyatan yang saat ini sedang loyo.
"Kami bisa mencapai pegiat UMKM yang lebih banyak dan dampak positif untuk mitra driver (pengemudi) yang lebih luas lagi," ucapnya.
Sementara itu, Head of Logistics Gojek Group, Steven Halim berharap dengan kolaborasi Gojek dan Tokopedia ini, mitra driver turut merasakan manfaat dari pertumbuhan bisnis mitra UMKM, yang diperoleh dari lebih banyak pemesanan dan pengantaran, berkat berbagai inisiatif promo seperti Gratis Ongkir yang GoSend tawarkan.
BACA JUGA:
Lebih lanjut, Steven mengaku yakin sinergi Gojek dan Tokopedia dalam program waktu Indonesia belanja (WIB) Spesial Kolaborasi Anak Bangsa juga mendorong peningkatan transaksi belanja online melalui e-commerce, yang turut membantu perekonomian Indonesia.
Seperti diketahui, Setelah pembentukan Grup GoTo yang diumumkan awal minggu lalu, Gojek dan Tokopedia berkolaborasi meluncurkan Waktu Indonesia Belanja atau WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa yang diadakan pada 25 hingga 31 Mei 2021. Program WIB ini tersebut memberikan promosi berupa cashback hingga Rp100 juta.
Vice Precident of Corporate Communications Tokopedia Nuraini Razak mengatakan ini kali pertama Gojek berkolaborasi penuh mendukung WIB yang merupakan festival belanja bulanan besutan Tokopedia. Program ini merupakan upaya yang dilakukan guna mendorong kemajuan ekosistem digital dan ekonomi masyarakat.
Melalui program ini, kata Nuraini, konsumen dapat menikmati promo berupa kejar diskon dari Rp5.000, ditambah dengan Potongan Ongkir Rp20.000 dengan GoSend, Cashback Spesial, Diskon GoFood 75 persen serta Gratis Ongkir hingga Rp15.000 untuk pengguna baru, dan langganan GoFood Plus hingga Rp1.
"Kami berkomitmen mewujudkan pemerataan ekonomi melalui teknologi untuk siapa saja dan di mana saja dengan melangkah jauh, melangkah bersama (go far, go together)," katanya.