Bagikan:

JAKARTA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kian gencar melakukan edukasi finansial kepada masyarakat sebagai upaya menjalankan tugas peningkatan literasi dan inklusi keuangan.

Terbaru, lembaga independen pimpinan Mahendra Siregar itu memberikan tips terkait dengan pengelolaan dana yang diperoleh anak usai Lebaran.

Dalam arti sederhana, OJK ingin membimbing masyarakat agar bisa memberdayakan dana yang dimiliki agar lebih bermanfaat dan optimal. Berikut adalah lima poin penting yang redaksi rangkumkan untuk pembaca.

1. Tabungan awal

Mengajarkan si kecil berhemat dan menabung untuk keperluan masa depannya

2. Buku baru

Belikan si kecil buku baru yang menarik untuk dibaca. Ini bisa membantu meningkatkan keterampilan membaca dan memperluas wawasan mereka

3. Keperluan sekolah

Ajak si kecil untuk memilih sepatu/tas/buku yang dibutuhkan saat sekolah, dimulai saat tahun ajaran baru. Perkenalkan harga sesuai dengan bujet.

4. Mainan edukatif

Berikan si kecil aksesoris baru seperti mainan yang bisa meningkatkan kreativitas dan imajinasi mereka.

5. Donasi

Ajarkan si kecil tentang kebaikan hati dengan memberikan donasi kepada orang yang membutuhkan.