Jadi Emiten IPO ke-20 dan Tercatat di BEI Hari Ini, Perusahaan <i>Furniture</i> Oscar Mitra Punya Kapitalisasi Pasar Rp190 Miliar
Beberapa brand OLIV: (Foto: Doc Oscar Mitra Sukses Sejahtera)

Bagikan:

JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal mencatatkan saham perdana PT Oscar Mitra Sukses Sejahtera Tbk pada hari ini, Senin 17 Mei. Emiten furniture tersebut akan menggunakan kode saham OLIV.

Mengutip keterangan BEI, saham OLIV akan tercatat di papan akselerasi. "OLIV akan menjadi perusahaan tercatat ke-20 yang tercatat di BEI pada tahun 2022," tulis BEI.

OLIV bergerak pada sektor consumer cyclicals dengan sub sektor household goods. Adapun Industri dari OLIV adalah household goods dengan sub industri home furnishings.

Pada gelaran pencatatan perdana saham (initial public offering/IPO) ini, harga penawaran OLIV Rp100 per lembar saham dengan jumlah saham yang ditawarkan sebanyak 400 juta. Dengan begitu OLIV meraup dana Rp40 miliar dalam aksinya ini.

Sementara, total saham yang akan dicatatkan sebanyak 1,9 miliar lembar saham, sehingga kapitalisasi pasarnya adalah senilai Rp190 miliar.

Selain itu, akan dicatatkan pula Waran OLIV dengan kode OLIV-W dengan jumlah 400 juta. Exercise price dari OLIV-W adalah senilai Rp120, sehingga total nilai keseluruhan waran mencapai Rp48 miliar.

Sebagai tambahan informasi, pada pelaksanaan IPO ini, OLIV menunjuk Danatama Makmur Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek>