Bagikan:

JAKARTA - Kasad Jenderal Andika Perkasa menitip secara khusus bocah kelas 3 SMP kepada Danrem Yogyakarta. Bocah itu bercita-cita mau menjadi prajurit TNI AD.

Andika dan istri, Hetty datang ke Korem 072/Pamungkas, Yogyakarta. Mereka menemui anak-anak yatim piatu yang ada di sekitaran Yogyakarta. Ada yang meninggal karena sakit hingga akibat COVID-19.

Momen ini terekam dalam YouTube TNI AD yang dipublish, Selasa 12 Oktober.

Awalnya satu per satu Andika mendatangi anak-anak. Andika bertanya satu per satu identias anak itu. Salah satunya bernama Enzi. Saat itu Andika bertanya cita-cita Enzi.

"Mau jadi apa?" tanya Andika.

"Mau jadi TNI AD!" jawab Enzi tegas.

"Bener?" kata Andika.

Mata Andika lalu mencari sesuatu. Dia ingin memastikan cita-cita Enzi tidak kandas di tengah jalan.

"Danrem (072/Pamungkas) mana?" kata Andika.

"Saya titip ini," pinta Andika ke Kol Inf Afianto.

Andika menilai keinginan Enzi untuk bisa menjadi Prajurit TNI AD sudah tepat dengan usianya. Masih ada tiga tahun untuk bisa mempersiapkan segalanya.

"Ini timingnya sebetulnya perfect, saya minta danrem kawal untuk persiapan informasi apa yang perlu disiapkan," tandasnya.