Bagikan:

JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasbiallah Ilyas membantah partainya akan beralih dukungan untuk kembali mengusung Anies di Pilkada Jakarta pada detik terakhir.

Hal ini disampaikan Hasbiallah saat ikut mengantar Ridwan Kamil-Suswono untuk mendaftar sebagai calon Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta pada hari ini.

"Dilihat dari hari ini kan ikut mendaftar. Lihat faktanya aja hari ini. Faktanya hari ini PKB sudah mendaftar Pak Ridwan Kamil-Suswono," kata Hasbiallah di Kantor KPU DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu, 28 Agustus.

DPW PKB DKI Jakarta mulanya yang mengusulkan kepada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk mengusung Anies di Pilgub Jakarta. Namun, belakangan, PKB memutuskan untuk merapat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus mengusung RK-Suswono.

Hasbiallah mengaku tidak kecewa dengan keputusan ketua umumnya, Muhaimin Iskandar, yang membatalkan dukungan pada Anies. Hasbi juga tetap berhubungan baik dengan Anies.

"Enggak, enggak ada kekecewaan. Persaudaraan tetap. Komunikasi kita bagus, persaudaraan. Dengan timnya Pak Anies, sampai tadi pagi kita masih komunikasi," ucap dia.

Hari ini, dua bakal pasangan cagub-cawagub Jakarta telah mendaftar ke KPU. Pramono Anung-Rano Karno menjadi yang pertama kali mendatangi Kantor KPU DKI Jakarta, diusung oleh PDI Perjuangan (PDIP).

Menyusul, Ridwan Kamil-Suswono tiba di Kantor KPU DKI sebagai bakal paslon kedua yang mendaftar Pilgub Jakarta. RK-Suswono diusung oleh koalisi super gemuk berjumlah 15 partai politik (parpol). Parpol pengusungnya yakni Partai Gerindra, PKS, Golkar, NasDem, PKB, PSI, Demokrat, PAN, Perindo, PPP, Prima, Garuda, Gelora, PBB, dan PKN.

Sementara itu, sejak pagi tadi, Anies memiliki kegiatan lain. Ia meninggalkan kediamannya di Jalan Lebak Bulus II Dalam, Cilandak, Jakarta Selatan untuk bertemu dengan sejumlah orang yang tak disebutkan identitasnya.

Ada pertemuan dengan beberapa orang. Doakan semuanya agar berjalan lancar, Jakartanya maju, tenang, teduh dan makin sejahtera,” kata Anies kepada wartawan di kediamannya, Rabu pagi.