JAKARTA - Viral video seorang pria marah-marah sampai menunjuk-nunjuk seorang ibu di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta. Pria berjaket ini marah-marah karena kecipratan genangan air saat motor ojek online yang ditumpangi ibu melintas.
Video pria bermotor dengan pelat AD asal Solo ini dibagikan di banyak media sosial. Banyak orang berkerumun di lokasi kejadian.
“Ini musim hujan ya Allah,” kata seorang pria menasihati si pria yang marah-marah dari video yang disebar Sabtu, 27 Maret.
“Kita kan sudah minta maaf,” kata si ibu kepada pria yang bersama perempuan itu.
“Saya maafin, tapi tanggung jawabnya mana? Saya nggak butuh duit. Saya nggak butuh duit, saya mau pergi sekarang. Tanggungjawab apa sekarang? Konsekuensinya apa?” kata si pria nyerocos.
Ibu yang dimarahi balik bertanya, “konsekuensi apa?”
Setelahnya pria ini tetap menunjuk-nunjuk si ibu sambil bicara menarik urat leher. Perempuan di sebelah pria ini berupaya menenangkan. Tapi pria ini tetap ngegas.
BACA JUGA:
Tak butuh lama, akun Instagram pria yang marah-marah di Jalan Jenderal Sudirman ini diserang netizen. Akun robyarsld langsung dikunci. Ada keterangan di akun Roby ‘Saya khilaf, saya minta maaf’
Sementara di akun informasi daerah @makassar_iinfo, akun robyarsld juga muncul. Dia meminta maaf dalam kolom komentar.
Tapi tetap saja Roby ‘diserang’ warganet. Mereka mempertanyakan tindakan lebay Roby yang marah-marah karena kecipratan air genangan di jalan meski ibu yang dibonceng ojol sudah meminta maaf.