Bagikan:

JAKARTA - Militer Ukraina mengatakan pasukannya menjatuhkan tujuh dari 14 rudal dan 17 drone yang diluncurkan Rusia dalam serangan Kamis, 13 Juni malam, di bagian barat negara itu.

Pasukan Rusia menargetkan infrastruktur penting dan objek militer selama serangan itu, kata juru bicara angkatan udara Illia Yevlash di televisi nasional dilansir Reuters, Jumat, 14 Juni.

Militer Ukraina menghancurkan 11 sasaran udara di wilayah barat Khmelnytskyi, menurut gubernur. Satu serangan memicu kebakaran pada infrastruktur namun tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Sementara itu, dilaporkan puing-puing dari pesawat tak berawak (drone) Ukraina yang jatuh merusak reservoir yang tidak terpakai di depo bahan bakar di wilayah Voronezh Rusia, kata gubernur regional Alexander Gusev melalui aplikasi pesan Telegram.

Tidak ada korban jiwa atau kebakaran, dan drone tersebut adalah satu dari enam drone yang ditembak jatuh oleh pertahanan udara di wilayah tersebut, imbuhnya dilansir Reuters, Jumat, 14 Juni.

Secara terpisah, kantor berita RIA mengutip Kementerian Pertahanan Rusia yang mengatakan 70 drone Ukraina telah ditembak jatuh semalam di wilayah Rostov, dan 17 di wilayah lain, termasuk Voronezh.