Bagikan:

JAKARTA - Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) dengan nilai Rp116.530.289.450 ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ini merupakan pelaporan yang disampaikannya pertama kali setelah menjabat.

Dikutip dari LHKPN yang diunggah dalam situs KPK, AHY punya harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp35.348.295.000. Dua aset ini berada di Jakarta Selatan dan hasil sendiri.

Dalam laporan itu AHY juga memiliki tujuh mobil dengan rincian Nissan NP300 NAV VL254WATDC tahun 2015; Mercedes Benz S450L (V222) bertransmisi automatic tahun 2018; Lexus LX 570 4x4 bertransmisi automatic tahun 2017; dan Mobil Mercedes Benz GLS4504MATX167ATCK tahun 2020.

Kemudian, anak Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu juga memiliki mobil Wuling E230REV30KW3LV24X2A tahun 2022; Mercedes Benz V250 AVA LONG 4474 bertransmisi automatic tahun 2022. Selain itu, dia melaporkan alat transportasi lain berupa motor Vespa GTS 150I GETSUPERSPORT tahun 2023.

AHY juga melaporkan harta bergerak lainnya sebesar Rp5.175.000.000; surat berharga senilai Rp3.062.750.000; kas dan setara kas Rp65.730.390.551; serta harta lainnya Rp299.353.899.

Dalam LHKPN itu, AHY tidak memiliki utang. Sehingga, hartanya tidak berkurang dan totalnya mencapai Rp116.530.289.450.