Bagikan:

JAKARTA - Petugas gabungan menertibkan parkir liar kendaraan yang ada diatas trotoar dan badan Jalan Rawa Sawah III, Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu, 22 Mei.

"Jalanan ini memang sering sekali dijadikan tempat parkir motor dan gerobak pedagang. Mereka semua ngontrak dan kos di wilayah sini," kata Elis (45) warga sekitar kepada wartawan.

Maraknya parkir liar di badan jalan dan trotoar, menyulitkan para pengguna fasilitas umum yang hendak melintas di jalanan.

Bahkan pengangkutan sampah kerap terganggu akibat parkir liar dan gerobak pedagang.

"Harus rutin penertiban di sini, jangan hanya satu hari ini saja. Kasihan juga yang lansia, kadang mereka jadi jalan kali yang cukup jauh karena kendaraan tidak bisa lewat," katanya.

Sementara menurut salah satu petugas, parkir liar motor yang ada di lokasi kebanyakan milik penghuni kos - kosan dan lapak pedagang.

"Beberapa motor juga ditindak petugas dengan dicabut pentil ban motornya," ucapnya.

Penertiban ini akan rutin terus dilakukan agar membuat efek jera. Pemilik kos juga diminta menyedikan lahan parkir yang resmi dan tidak menggunakan jalan sebagai tempat parkir motor.