Bagikan:

JAKARTA - Sebanyak 9.150 Pekerja Migran Indonesia (PMI) akan kembali ke Indonesia pada Mudik Lebaran Idul Fitri 2024 ini. Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengatakan, rencana mereka akan kembali ke Indonesia pada bulan April 2024 mendatang.

“Mereka (PMI) akan kembali ke Indonesia pada April 2024,” kata Benny Rhamdani kepada wartawan, Senin, 25 Maret.

Benny menerangkan, ribuan PMI yang akan tiba di Indonesia pada April 2024 mendatang, berasal dari 10 negara.

“Dari Hong Kong 4.630 orang, Taiwan 1.097 orang, Inggris Raya dan Irlandia Utara 678 orang, Jepang sebanyak 633 orang, Singapura 476 orang, Arab Saudi 472 orang, Turki 206 orang, Korea Selatan 155 orang, Polandia 126 orang, Maladewa 89 orang, serta negara-negara lain 588 orang,” katanya.

Untuk mempermudah para pekerja migran Indonesia, lanjut Benny, pihaknya akan melipatgandakan petugas di Balai Pelayanan Perlindungan PMI (BP3MI) yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Hal ini dilakukan untuk mempermudah para pekerja migran Indonesia memiliki akses atas pelayanan kepulangan,” ujarnya.