Bagikan:

JAKARTA - Ada yang berbeda dengan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo-Mahfud MD saat debat perdana di Kantor KPU, Jakarta, Selasa, 12 Desember. Kali ini style pasangan ini tak lagi formal seperti yang ditampilkan sebelumnya melainkan lebih casual bak anak muda.

Ganjar-Mahfud kompak mengenakan kemeja berwana putih dengan tulisan Sat Set Tas Tes. Ganjar mengenakan kemeja dengan tulisan Sat Set sedangkan Mahfud Tas Tes. Tak hanya itu, keduanya juga mengenakan sneakers berwarna hitam dipadupadankan dengan celana bahan berwarna hitam.

Dua pasangan yang lain, misalnya Anies Baswedan-MUhaimin Iskandar mengenakan setelan formal jas hitam dengan dalaman berwarna putih. Sedangkan Prabowo-Gibran dengan baju kebangsaan berwana biru. Baju ini juga dikenakan saat pasangan ini mengambil nomor urut di KPU atau masa kampanye. 

Kata Gemoy sering digunakan pasangan Prabowo-Gibran. Kata ini disematkan netizen kepada Prabowo saat diusung oleh PSI sebagai calon presiden. Dalam perkembangannya, kata ini, selain dikritik tapi juga dibela. 

Dalam Pilpres 2024, debat capres-cawapres digelar sebanyak 5 kali. Debat pertama, ketiga, dan kelima merupakan debat khusus capres. Sementara, debat kedua dan keempat merupakan debat khusus cawapres. Debat perdana berlangsung Selasa, 12 Desember di halaman kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Debat dijadwalkan berlangsung mulai pukul 19.00 WIB.

Tema debat perdana mengangkat tema hukum dan HAM, pemerintahan, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga. Sementara, debat kedua yang digelar Jumat, 22 Desember 2023 mengangkat tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Debat ketiga pada Minggu, 7 Januari 2024 bertemakan pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik. Debat keempat pada Minggu, 21 Januari 2024 bertema pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam (SDA), lingkungan hidup, energi, pangan, agraria masyarakat adat dan desa.

Selanjutnya, debat kelima atau terakhir yang digelar, Minggu, 4 Februari 2024 yang mengangkat tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, SDM, dan inklusi. Dalam pelaksanaannya, debat akan berlangsung selama 150 menit. Khusus sesi debat berjalan selama 120 menit, dan 30 menit sisanya tayangan iklan. Debat terbagi dalam enam segmen.

Segmen pertama pembukaan, pembacaan tata tertib, penyampaian visi misi dan program kerja. Segmen kedua dan ketiga pendalaman visi misi dan program kerja. Di sana akan ada pertanyaan dan interaksi di antara pasangan calon dengan pasangan calon yang lain. 

Segmen keempat dan kelima tanya jawab dan tanggapan. Di sana akan ada proses interaksi, tanggapan, lontaran pertanyaan dari pasangan calon dan direspons oleh pasangan calon yang lain. Segmen yang keenam penutup.