Bagikan:

JAKARTA - Pemkot Jakarta Timur dan Kelurahan Duren Sawit menanam ratusan pohon produktif beragam jenis di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat, 1 Desember.

Sebanyak 130 batang pohon produktif yang ditanam adalah jenis pohon mangga, alpukat, jambu air, jambu batu, sirsak, dan jeruk.

Lurah Duren Sawit Santi Nur Rifiandini mengatakan, agenda penanaman pohon akan terus digelar di beberapa lokasi berbeda.

Nantinya, hasil panen dari penanaman itu akan dapat dinikmati oleh sejumlah warga sekitar secara gratis.

"Beberapa saja baru ditanam di sini (RPTRA) dan tanaman lainnya nanti akan kami tanam di lokasi lain," ucapnya kepada wartawan, Jumat, 1 Desember.

Lokasi penanaman pohon produktif yang dimaksud akan dilakukan di sisi kanal banjir timur (KBT) kawasan Duren Sawit.

"Selain di KBT, penanaman juga di lokasi penataan kawasan unggulan lainnya yang berada di sekitar sini," ujarnya.